Salin Artikel

Covid-19 di NTB Bertambah 7 Kasus Positif, 3 Masih Anak-anak

MATARAM, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mengumumkan tujuh kasus positif Covid-19 baru, Senin (4/5/2020).

Dari tujuh kasus baru tersebut, tiga orang di antaranya masih berusia anak-anak.

"Hari ini telah diperiksa di Laboratorium RSUD Provinsi NTB sebanyak 77 sampel swab dengan hasil 67 sampel negatif, tiga sampel positif ulangan, dan tujuh sampel kasus baru positif Covid-19," terang Sekretaris Daerah Selaku Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Provinsi NTB, Lalu Gita Ariadi, dalam rilis resmi, Senin.

Gita menyebutkan, tujuh pasien tersebut enam orang berasal dari Kota Mataram dan satu orang berasal dari Kabupaten Lombok Timur.

Sementara, tiga di antaranya masih berusia anak-anak.

Mereka adalah pasien nomor 269 berinisial RRA berusia 9 tahun dan pasien nomor 274 berusia 13 tahun, keduanya asal Kota Mataram.

Gita mengatakan, pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19.

"Riwayat kontak erat dengan pasien Covid-19 nomor 233," terang Gita.

Saat ini, pasien tengah menjalani karantina terpusat di Kota Mataram.

Selain dari Kota Mataram, satu pasien nomor 275 berusia 2 tahun berinisial ENP asal Kabupaten Lombok Timur, juga terpapar virus Corona.


"Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 tidak pernah," kata Gita.

Saat ini, pasien dirawat di ruang isolasi RSUD R Soedjono Selong dengan kondisi baik.

Semenyara itu, Kepala Dinas Kesehatan NTB, dr Nurhandini Eka Dewi mengatakan, meningkatnya jumlah kasus positif Covid-19 yang menjangkit anak-anak diduga karena tertular dari orangtua maupun keluarga.

Nurhandini mengatakan, bayi dan anak-anak beresiko tinggi terpapar virus Covid-19 karena karena imunitas dalam tubuhnya belum terbentuk sempurna.

Empat orang sembuh

Selain tambahan tujuh orang positif, empat orang dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Mereka adalah pasien nomor 96, pasien nomor 98, pasien nomor 155 dan pasien nomor 156.

Dengan adanya tambahan tujuh kasus baru terkonfirmasi positif, empat tambahan kasus sembuh baru, dan tidak ada kematian baru.

"Maka, jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini sebanyak 275 orang," kata Gita.

Rinciannya, 47 orang sudah sembuh, 5 lima meninggal dunia, serta 223 orang masih positif dan dalam keadaan baik.

Untuk mencegah penularan dan deteksi dini penularan Covid-19, petugas kesehatan terus melakukan contact tracing terhadap semua orang yang pernah kontak dengan yang terkonfirmasi.

https://regional.kompas.com/read/2020/05/04/22072241/covid-19-di-ntb-bertambah-7-kasus-positif-3-masih-anak-anak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke