Salin Artikel

Akibat Wabah Corona, 8 Hotel di Sumsel Akhirnya Tutup

Delapan hotel tersebut berada di kota Palembang, kota Lubuk Linggau, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) dan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).

Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera selatan, Herlan Aspiudin mengatakan, delapan hotel tersebut memilih tutup karena tak sanggup untuk menutupi biaya operasional.

Sementara, tingkat hunian mengalami penurunan yang jauh semenjak virus corona.

"Ada 300 hotel di Sumsel ini, namun delapan sudah memilih tutup karena huniannya berkurang. Sisanya masih bertahan," kata Herlan melalui telepon ke Kompas.com, Rabu (8/4/2020).

Herlan mengungkapkan, manajemen hotel pun memutar otak untuk bertahan ditengah penyebaran virus corona.

Sewakan kamar untuk ODP

Bahkan, sebagian hotel akhirnya menyewakan kamar sebagai ruang isolasi mandiri bagi Orang Dalam Pemantauan (ODP).

"Ada juga yang membuka layanan pesan antar, ini sebagai salah satu strategi manajemen hotel untuk bertahan," ujarnya.

Imbauan dari pemerintah pusat untuk menjaga jarak selama masa Covid-19, membuat agenda seluruh kegiatan di hotel menjadi batal dilakukan.

Kondisi itu menurut Herman membuat para pengelola hotel menjadi terpuruk.

"Hotel di Sumsel mengandalkan Meetings, incentives, conferences and exhibitions (MICE). Dengan tidak diperbolehkannya kerumunan, kegiatan seperti ini berkurang bahkan hilang,” ujarnya.


Harga kamar diturunkan sampai 50 persen

Terpisah, General Manager Hotel Santika Palembang Hendri Maryanto menambahkan, akibat turunnya pengunjung, mereka saat ini terpaksa menurunkan harga kamar sebesar 50 persen selama masa Covid-19.

Kondisi ini menurut Hendiri, membuat bisnis perhotelan menjadi terancam.

"Ongkos produksi tidak cukup dengan kondisiketerisian hanya 30 persen.

Sekarang saja, harga kamar kami turunkan menjadi Rp 450.000  per malam,” ujarnya.

Ia pun berharap kondisi tersebut dapat membuat pemerintah memberikan keringanan untuk pengelola hotel agar menekan ongkos operasional.

"Setidaknya ada subsidi listrik, sepanjang Covid-19 ini sebagai keringanan,” jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/08/20271091/akibat-wabah-corona-8-hotel-di-sumsel-akhirnya-tutup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke