Salin Artikel

Tracing Corona: Penumpang Citilink Rute Jakarta-Pangkal Pinang pada 18 Maret Diminta Periksakan Diri

Komandan Gugus Tugas Covid-19 Kepulauan Bangka Belitung Mikron Antariksa mengatakan, sebanyak 168 penumpang terdata dalam manifes penerbangan itu.

Mikron mengaku kesulitan melaksanakan pelacakan (tracing) penumpang yang melakukan kontak dekat dengan pasien positif tersebut di pesawat.

Sebab, sebagian besar penumpang telah kembali ke Jakarta dan tersebar di sejumlah wilayah.

"Sebagian di Bangka Tengah dan Bangka Selatan, ada yang sudah dicek (menggunakan alat) rapid test. Hasilnya negatif," kata Mikron kepada Kompas.com di posko Gugus Tugas Civid-19, Jumat (3/4/2020).

Mikron mengatakan, kesulitan melacak penumpang yang telah kembali ke Jakarta karena pembatasan penerbangan yang diberlakukan di sejumlah daerah.

Ia pun mengimbau penumpang yang ikut dalam penerbangan tersebut mendatangi posko Gugus Tugas Covid-19 terdekat dan memeriksakan diri.

Untuk mencegah kerumunan, warga yang merasa menumpangi pesawat itu juga bisa menghubungi hotline Covid-19 agar didatangi petugas ke rumah masing-masing.


Penerbangan Citilink 18 Maret 2020 pukul 10.00 WIB

Pasien positif Covid-19 tersebut diketahui menumpang pesawat Citilink rute Jakarta-Pangkal Pinang. Pasien berusia 72 tahun itu menderita sakit setelah tiba di Bangka.

Pasien itu sempat dirawat di rumah sakit. Tim medis pun melakukan uji swab untuk memastikan penyakit pasien tersebut.

Namun, sebelum hasil laboratorium keluar, pasien itu meninggal. Belakangan diketahui hasil uji laboratorium itu menunjukkan bahwa pasien tersebut positif Covid-19.

Seluruh keluarga pasien yang berada di Bangka Selatan diisolasi sesuai prosedur penanganan Covid-19. Berdasarkan hasil rapid test virus corona, istri pasien tersebut dinyatakan positif.

Namun, Satgas Covid-19 masih menunggu hasil uji laboratorium dari Balitbangkes RI di Jakarta.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/04/11304131/tracing-corona-penumpang-citilink-rute-jakarta-pangkal-pinang-pada-18-maret

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke