Salin Artikel

Ganjar Pranowo Mendukung Kebijakan Isolasi Terbatas di Kota Tegal

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendukung penuh kebijakan Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono yang akan menerapkan isolasi terbatas bagi warganya.

Bahkan, jika kebijakan yang dilakukan wali kota tersebut berhasil mencegah penyebaran virus corona, pihaknya mengaku akan menerapkan hal serupa di daerah lainnya.

"Minimal mereka melakukan isolasi pada level terkecil yakni RT. Silakan diatur, masyarakat hanya boleh bergerak di level RT saja. Kalau itu bisa, saya justru akan mendukung penuh,"Kata Ganjar di Semarang, Jumat (27/3/2020).

Meski demikian, ia menegaskan bahwa kebijakan wali kota Tegal tersebut bukan melakukan lockdown seperti yang diberitakan selama ini, melainkan hanya isolasi terbatas.

"Saya sudah klarifikasi, sudah ada penjelasan soal itu. Intinya itu bukan lockdown, hanya isolasi terbatas agar masyarakat tidak bergerak bebas. Sampai tingkat itu saja," jelasnya.

Pembatasan ruang gerak itu dilakukan  seiring dengan adanya seorang warga di Tegal yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Terlebih, himbauan untuk melarang warga berkumpul di pusat keramaian dianggap tidak diindahkan.

"Lalu diambil kebijakan menutup jalur yang masuk ke kota atau kampung dengan barier yang ada. Sebenarnya itu, jadi judulnya sebenarnya lebih tepat isolasi kampung," kata Ganjar.


Sebelumnya diberitakan, Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono akan mengambil kebijakan local lockdown dengan menutup akses keluar masuk kota selama empat bulan ke depan.

Langkah itu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona yang kian merebak di daerahnya.

"Warga harus bisa memahami kebijakan yang saya ambil. Kalau saya bisa memilih, lebih baik saya dibenci warga daripada maut menjemput mereka," kata Dedy, saat konferensi pers terkait satu warganya yang positif corona, di Balai Kota Tegal, Rabu (25/3/2020) malam.

Untuk memaksimalkan kebijakannya itu, bahkan pihaknya akan menutup akses masuk ke Kota Bahari tersebut menggunakan beton movable concrete barrier.

Penulis : Tresno Setiadi, Riska Farasonalia | Editor : Khairina, Teuku Muhammad Valdy Arief

https://regional.kompas.com/read/2020/03/27/16544131/ganjar-pranowo-mendukung-kebijakan-isolasi-terbatas-di-kota-tegal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke