Salin Artikel

Gubernur Maluku: Covid-19 Semacam Tsunami, Jangan Main-main

AMBON, KOMPAS.com - Gubernur Maluku, Murad Ismail mengingatkan warganya agar tidak main-main dan menggangap remeh Covid-19 yang saat ini tengah mewabah di berbagai belahan dunia termasuk di Maluku.

Murad menggambarkan Covid-19 seperti tsunami maha dahsyat yang mengancam kesematan jiwa manusia.

Karena itu, warga diminta waspada dan tidak menganggap remeh virus tersebut.

“Saya ingatkan kepada kita semua, ini bukan masalah main-main, ini masalah luar biasa, semacam tsunami yang luar biasa masalah virus ini,” ujar Murad, kepada wartawan di kantor Gubernur Maluku, Ambon, Selasa (24/3/2020).

Murad menuturkan, warga harus lebih sadar dengan ancaman virus tersebut, sehingga lebih mawas diri.

Karena itu, dia mengingatkan warga agar selalu mematuhi setiap imbauan pemerintah dan pihak berwenang, termasuk ketentuan social distancing atau menjaga jarak aman dan tidak berkumpul dan berkerumun dalam jumlah yang banyak.

“Kami juga di sini jaga jarak meski dengan teman dan saya pun tidak terima tamu selama ini,” sambung dia.

Dia mengatakan, akibat penyebaran virus tersebut, semua kepala daerah baik gubernur, bupati maupun wali kota telah diingatkan untuk tidak lagi bekerja di kantor dan sebaiknya bekerja dari rumah.


“Saya, semua kepala daerah termasuk bupati/wali kota dan Gubernur itu tidak diwajibkan ke kantor. Kerja dari rumah saja. Yang diwajibkan kerja dari kantor itu eselon II dan eselon-eselon yang terkait betul dengan masalah Covid-19 ini, yang harus datang setiap hari ke kantor. Kami tidak boleh berhubungan sama sekali, ini bukan masalah main-main, ini masalah serius,” sambung dia.

Murad mengungkapkan, sejauh ini di Maluku status orang dalam pemantauan (ODP) telah berjumlah 61 orang.

Pasien dalam pengawasan 3 orang, sementara pasien positif Covid-19 masih tetap satu orang.

Dia pun mengakui jika pasien positif Covid-19 yang saat ini dirawat di RSUD Ambon itu dalam kondisi baik.

“Sekarang yang bersangkutan sudah mulai membaik. Itu dikarenakan kami peduli,” ujar dia.

https://regional.kompas.com/read/2020/03/24/18181491/gubernur-maluku-covid-19-semacam-tsunami-jangan-main-main

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke