Salin Artikel

Minta Warga Jatim Tetap di Rumah, Khofifah: Ingat, Kamu Bukan Super Hero!

Dari data yang diunggah di akun Instagram Khofifah, Senin (23/3/2020), terjadi lonjakan status orang dalam pemantauan (ODP) menjadi sebanyak 1.405 orang dari 999 orang pada hari sebelumnya.

Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 125 orang, naik dari hari sebelumnya sebanyak 88 orang.

Sedangkan warga positif Covid-19 berjumlah 41 orang, atau tidak ada penambahan hingga Senin malam.

Khofifah mengingatkan warga untuk tetap berada di rumah guna menekan penyebaran virus corona.

"Kembali saya ingatkan kepada seluruh masyarakat Jatim untuk tidak memaksakan diri keluar rumah. Polda Jatim akan membubarkan jika masih dijumpai keramaian dan kerumunan orang di tempat-tempat umum," tulis Khofifah di akun Instagramnya, Senin.

"Saya mohon untuk mengikuti imbauan ini agar Jawa Timur bisa segera terbebas dari Covid-19. Ingat, kamu bukan super hero!" kata Khofifah menambahkan.

Mengutip pernyataan Khofifah di Gedung Negara Grahadi Surabaya, dia kembali mengingatkan agar warga menjaga kebersihan dengan rutin mencuci tangan dengan air bersih.


Serta tak lupa mengenakan masker jika keluar rumah dan melakukan social distancing.

Sejauh ini jumlah pasien terbanyak ada di Surabaya dengan total jumlah ODP 182 orang, PDP 10 orang, dan pasien positif Covid-19 sebanyak 29 orang.

Adapun sejumlah daerah termasuk Surabaya telah melakukan pencegahan penyebaran virus corona.

Mulai dari meliburkan siswa, menyemprotkan disinfektan, serta menyiapkan bilik sterilisasi.

Bilik ini akan menyemprotkan disinfektan ke tubuh warga untuk mencegah penyebaran virus corona.

https://regional.kompas.com/read/2020/03/24/06150081/minta-warga-jatim-tetap-di-rumah-khofifah--ingat-kamu-bukan-super-hero-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke