Salin Artikel

Pemprov Kalsel Pastikan Tak Ada Penjemputan Bagi 7 Mahasiswa yang Diobservasi di Natuna

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan memastikan tidak ada penjemputan khusus bagi mahasiswanya yang selesai menjalani masa karantina di Natuna.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Pemprov Kalsel Haris Makkie, Jumat (14/2/2020).

Haris mengatakan,  7 mahasiswa asal Kalsel akan pulang secara mandiri.

"Memang benar mereka akan pulang, tapi secara mandiri dan tidak ada perlakuan khusus," ujar Haris Makkie, Jumat.

Haris bahkan berujar bahwa jika ada penjemputan secara khusus, maka akan terkesan aneh karena seluruh mahasiswa tersebut dinyatakan sehat pasca menjalani masa karantina.

"Justru aneh kalau mereka diperlakukan khusus, karena memang mereka sehat," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Pemprov Kalsel Heriansyah juga membenarkan bahwa 7 mahasiswa asal Kalsel akan tiba di Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin di Banjarbaru besok.

Namun, ia belum bisa memastikan pukul berapa ketujuh mahasiswa asal Kalsel itu tiba di Bumi Lambung Mangkurat.

Tetapi yang pasti, kata Heriansyah, masyarakat tidak perlu khawatir karena semua mahasiswa dinyatakan sehat.

"Karena selama menjalani observasi, memang tidak ditemukan suspect virus corona. Mereka juga dibekali surat keterangan sehat yang diberikan Kementerian Kesehatan, karena memang dinyatakan sehat,” jelasnya.

Dari informasi yang diterima, mahasiswa asal Kalsel yang menjalani masa karantina di Natuna, 6 diantaranya beralamat di Kabupaten Tabalong.

Sementara 1 orang lainnya beralamat di Kabupaten Kotabaru.

https://regional.kompas.com/read/2020/02/14/22570881/pemprov-kalsel-pastikan-tak-ada-penjemputan-bagi-7-mahasiswa-yang

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke