Salin Artikel

Pasca-Bom Bunuh Diri di Medan, Polisi Tingkatkan Keamanan Obyek Wisata Bali

DENPASAR, KOMPAS.com - Pasca-bom bunuh diri di Polrestabes Medan, peningkatan pengamanan dilakukan di kantor polisi di Denpasar.

Penjagaan dilakukan di pintu-pintu masuk kantor Kepolian.

Selain itu, pengamanan juga dilakukan di obyek vital seperti tempat pariwisata, bandara, hingga tempat-tempat ibadah.

"Penjagaan portal sudah ditindaklanjuti sebagai perintah pimpinan pasca-kejadian di Polrestabes Medan," kata Wakil Kepala Polresta Denpasar, AKBP Benny Pramono, Rabu (13/11/2019).

Kepada petugas kepolisian, ia meminta untuk tetap meningkatkan kewaspadaan.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Bali, Kombes Hengky Widjaja mengatakan dengan adanya bom di Medan, peningkatan kemananan dilakukan di seluruh kantor-kantor kepolisian di Bali.

Pengunjung yang akan masuk ke kantor kepolisian, diwajibkan meninggalkan kartu identitas, cek barang bawaan, dan cek badan. Selain itu, ada kamera CCTV pengenalan wajah setiap tamu.

Peningkatan pengamanan juga dilakukan di pintu masuk atau keluar Pulau Bali.

Hengky juga mengimbau kepada masyarakat dan wisatawan agar tak khawatir dan panik.

"Segera laporkan apabila ada hal mencurigakan kepada kepolisian terdekat," kata dia.

Sebagaimana diketahui, pada Rabu (13/11/2019) pagi pukul 08.30 WIB, bom meledak di halaman Mapolrestabes Medan.

Setidaknya, 6 orang terluka yang terdiri dari 5 anggota polisi dan 1 warga sipil.

https://regional.kompas.com/read/2019/11/13/14213041/pasca-bom-bunuh-diri-di-medan-polisi-tingkatkan-keamanan-obyek-wisata-bali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke