Salin Artikel

Pintu Gelora Bung Tomo Surabaya Terkunci, Menpora Gagal Sidak

SURABAYA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali gagal sidak di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Minggu (3/11/2019) siang.

Saat rombongan menteri datang ke lokasi, semua pintu GBT tertutup rapat.

Sidak Menpora Zainudin Amali ke GBT, rencananya untuk melihat dari dekat stadion yang diusulkan menjadi salah satu venue Piala Dunia U20 pada 2021 mendatang.

Anggota DPRD Surabaya dari Partai Golkar Agung Prasojo, yang ikut mengawal menteri yang juga dari Partai Golkar itu membenarkan jika Menpora gagal masuk ke GBT karena semua pintu terkunci.

"Di GBT juga tidak terlihat pengelola stadion maupun pejabat Dinas Pemuda Dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya yang hadir, padahal ini kunjungan pejabat negara," katanya, Minggu malam.

Sebelum Menpora datang ke GBT, dia mengaku sudah menghubungi Kadispora Kota Surabaya Afghani Wardhana, namun tidak direspon meski nomornya aktif.

"Kemarin Kadispora Jatim juga sempat menghubungi, juga tidak direspon," tambahnya.

Dia mengaku kecewa dengan sikap Pemkot Surabaya tersebut dan berencana memanggil secara resmi Kadispora Surabaya di DPRD Surabaya.

Terpisah, Kepala Bidang Sarana dan Prasarana, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Surabaya, Edi Santoso, mengaku tidak menerima informasi perihal kunjungan Menpora ke GBT.

Dia membenarkan jika GBT selalu dikunci, jika tidak ada kegiatan.

"Itu memang SOP untuk menjamin keamanan gedung dan kantor GBT," jelasnya.

Edi juga melakukan pengecekan ke kantornya, ternyata juga tidak ada surat pemberitahuan yang masuk ke Dispora Surabaya perihal rencana kunjungan Menpora.

"Kedatangan pejabat negara pasti didampingi. Ini hanya soal koordinasi dan ada misskomunikasi saja," jelasnya. 

https://regional.kompas.com/read/2019/11/04/06064581/pintu-gelora-bung-tomo-surabaya-terkunci-menpora-gagal-sidak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke