Salin Artikel

Menderita Gizi Buruk, Lulu Kesulitan ke Rumah Sakit yang Berjarak 100 Kilometer

Anak dari pasangan Saleh dan Nirvana tersebut harus mendapat perawatan serius karena mengalami penyakit gizi buruk. Selama 3 bulan terakhir, kondisi Lulu cukup memprihatinkan, karena bobot tubuhnya terus menurun hingga nampak kurus dan lemah lunglai.

Rumah Lulu yang berada di Desa Timampu terbilang cukup jauh dari RSUD  I Laga Ligo Wotu. Padahal, Lulu membutuhkan perawatan secara intensif.

Untuk mencapai rumah sakit, Lulu harus menempuh jarak 40 kilometer ke Kabupaten Malili. Kemudian, dari Malili, Lulu harus menempuh jarak sekitar 100 kilometer hingga sampai ke RSUD.

Jarak yang jauh membuat Lulu hanya berobat ke puskesmas yang berada tak jauh dari rumahnya.

Direktur RSUD Benny mengatakan, sebagai langkah awal, Lulu akan ditangani oleh dokter ahli gizi dan anak.

"Karena kami baru menerima pasien dengan kondisi yang cukup memprihatikan, maka untuk perawatan medisnya akan di tangani oleh dokter ahli gizi dan anak. Langkah awal yang dilakukan adalah memperbaiki kondisi gizi anak ini sebelum melakukan penanganan yang lain," kata Benny saat ditemui di rumah sakit, Jumat.

Perawatan Lulu di RSUD dilakukan setelah Wakil Bupati Luwu Timur Irwan Bachri Syam menjenguk Lulu di kediamannya. Irwan Bachri Syam mengungkapkan rasa prihatin dan mengaku kecolongan atas kejadian tersebut.

"Infonya baru semalam kami dapat dan saat itu juga kami menuju ke kediaman Bapak Saleh untuk melihat langsung. Kami juga mengaku merasa kecolongan, karena sudah 3 bulan ananda kita ini dalam kondisi seperti ini, dan kurang lebih 1 tahun sakit," kata Irwan.

Irwan berharap Lulu Fitrianti dapat kembali sehat seperti semula.

"Kami sangat berharap ananda Lulu ini setelah mendapatkan perawatan dari dokter ahli, dapat segera sembuh sepertia biasa," kata Irwan.

https://regional.kompas.com/read/2019/07/05/18212821/menderita-gizi-buruk-lulu-kesulitan-ke-rumah-sakit-yang-berjarak-100

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke