Salin Artikel

Pasca-kebakaran Gudang Logistik Pemilu, Bupati Pesisir Selatan Minta Pengamanan Diperketat

Pernyataan itu dikeluarkannya pasca-kebakaran gudang logistik milik KPU Pesisir Selatan di Kecamatan Koto XI Tarusan, Senin (22/4/2019) dini hari.

"Kita minta pengamanan diperketat, karena ada dugaan gudang logistik ini dibakar," kata Hendrajoni, Senin (22/4/2019) usai meninjau kebakaran tersebut.

Hendrajoni menyebutkan, pihaknya sudah memerintahkan seluruh camat dan Satpol PP untuk memperketat pengamanan di lokasi penghitungan suara di setiap kecamatan.

Bahkan pihaknya meminta petugas pengamanan melarang warga yang tidak berkepentingan masuk ke areal penghitungan suara.

"Pintu pagar kecamatan tolong dijaga. Kalau ada yang tidak berkepentingan, larang saja masuk. Ini perlu dilakukan untuk menjaga agar kondisi tetap kondusif," katanya.

Sebelumnya gudang logistik milik KPU Pesisir Selatan terbakar, Senin (22/4/2019) dini hari. Sejumlah kotak suara dan surat suara terbakar.

Penyebab kebakaran masih diselidiki, namun Polres Pesisir Selatan menyebut ada dugaan gudang logistik tersebut sengaja dibakar.

https://regional.kompas.com/read/2019/04/22/11254821/pasca-kebakaran-gudang-logistik-pemilu-bupati-pesisir-selatan-minta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke