Salin Artikel

Peduli Kaum Emak, Sandiaga Uno Resmikan Posko Kami Berani di Palembang

Sandi menjelaskan, posko tersebut dibentuk untuk melatih para kaum emak-emak cara mengatur keuangan serta menampung aspirasi dari masyarakat dan menjadi ajang sharing bagi para pelaku usaha.

“Jadi bukan hanya politik, tetapi juga sebagai tempat pelatihan ekonomi dan sharing bagaimana cara membuka lapangan kerja,” ujar Sandi, Selasa. 

Menurut Sandi, kondisi ekonomi saat ini menjadi beban berat bagi ibu-ibu karena lonjakan harga yang tinggi.

 

Dengan adanya posko Kami Berani, Sandi berharap bisa melatih para ibu untuk memulai usaha.

“Ibu-ibu sudah terasa terbebani menghadapi ekonomi sekarang. Tadi saya sempat ke pasar 10 Ulu mereka juga bilang seperti itu (ekonomi susah). Mereka titip agar ekonomi ke depan bisa lebih baik lagi,” tutupnya.

 

https://regional.kompas.com/read/2018/09/18/16012951/peduli-kaum-emak-sandiaga-uno-resmikan-posko-kami-berani-di-palembang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke