Salin Artikel

Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Lombok, Warga Terbangun dan Lari Berhamburan

Gempa yang terjadi Selasa pagi mengagetkan warga. Warga yang sebagian masih tertidur, terbangun oleh guncangan gempa bumi dan lari berhamburan ke luar rumah.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, pusat gempa berada pada lokasi 8.41 LS,116.52 BT atau 12 km Barat Laut, Lombok Timur, NTB, dengan kedalaman 10 kilometer.

Laporan masyarakat yang masuk ke BMKG menyebutkan, getaran gempa bumi dirasakan di Lombok Utara, dan Lombok Timur II SIG -BMKG (V MMI), Mataram, Lombok Barat, dan Lombok Tengah II SIG-BMKG (IV MMI).

Berdasarkan analisis BMKG, gempa tidak berpotensi tsunami.

https://regional.kompas.com/read/2018/09/11/07161411/gempa-magnitudo-53-guncang-lombok-warga-terbangun-dan-lari-berhamburan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke