Salin Artikel

Pesawat Latih Jatuh Saat Aerobatik, Jenazah Pilot TNI AU Dibawa ke Malang

Hanafie tewas dalam insiden kecelakaan pesawat latih berjenis Super Decathlon yang diterbangkannya di Bandara Tunggul Wulung, Desa Tritih Lor, Kecamatan Jeruklegi, Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (20/3/2018) sekitar pukul 15.25.

Di rumah duka, para pelayat sudah ramai hingga ke luar rumah. Di depan rumah, pihak keluarga memasang tenda. Sejumlah karangan bunga juga terpajang di pinggir jalan.

Muhamad Adam, kakak kandung Hanafie, mengatakan, adiknya merupakan sosok yang mengayomi seluruh keluarga.

Meski merupakan saudaranya yang terakhir, Hanafie selalu mengayomi layaknya anak pertama.

Amelia Nadila Putri (21), keponakan Hanafie, juga melihat pamannya sebagai sosok yang bijaksana dan tegas.

"Orangnya baik, bijaksana, tegas," katanya.

Hanafie (49) tewas setelah pesawat latih berjenis Super Decathlon yang diterbangkannya jatuh seusai mempraktikkan aerobatik di Bandara Tunggul Wulung, Cilacap.

Hanafie yang merupakan anggota aktif TNI AU tersebut tengah melakukan uji terbang dalam rangka persiapan wisuda Akademi Penerbangan Genesa.

https://regional.kompas.com/read/2018/03/21/10354641/pesawat-latih-jatuh-saat-aerobatik-jenazah-pilot-tni-au-dibawa-ke-malang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke