Salin Artikel

Sabet 5 Medali Emas di Italia, Paduan Suara Unika Semarang Tampil di TV Perancis

Tim paduan suara ini ternyata juga sukses menjalani adegan pengambilan suara oleh salah satu TV Perancis di Florence, Italia.

Kisah itu diceritakan oleh Agustinus Dian Purnadi, ketua delegasi tim tersebut, di kampusnya, Jumat (6/10/2017).

Dian menceritakan, tawaran syuting itu bermula saat dia bersama teman-temannya berwisata di Katedral Florence. Wisata dilakukan setelah timnya berhasil menyabet emas dari kompetisi 11th Rimini International Choral Festival dan lomba paduan suara di Kota Florence yang dijalani.

“Di Florence, kami di Katedral sempat bernyanyi di sana. Tiba-tiba didatangi kru dari TV Perancis yang membuat film bangunan bersejarah agama-agama di dunia. Hari berikutnya, kami syuting bersama dengan mereka menyanyikan lagu di Katedral,” kata pria yang disapa Dian ini.

Paduan suara Gratia Choir pun mendapat sambutan hangat dari warga dunia yang ada di Florence. Ia ingat tanggal 27 September sebagai hal istimewa. Mereka diminta menyanyikan lagu-lagu rohani dalam adegan itu.

“Saat adegan syuting itu, kami juga dilihat pengunjung, (mereka) berkumpul dan menonton aksi kami,” katanya.

Theresia Tyas Kusumaningrum, ketua Gratia Choir Unika Semarang mengatakan, kesempatan adegan shooting oleh TV Perancis tidak lepas dari kiprah mereka mendapat emas di Florence. Dalam kejuaraan itu, mereka menyanyikan lagu-lagu daerah Indonesia.

Lagu-lagu seperti Hela Rotane, Ugo-Ugo dari Banyuwangi, kemudian Luk-Luk Lumbu, dan Yamko Rambe Yamko dari Papua dinyanyikan hingga memikat warga setempat. Lagu-lagu itu dinyanyikan dalam kategori folklor.

“Hasil ini puas. Bagi kami ini wah dan kebanggaan, pengalaman luar biasa,” ujar Theresia.

Tim paduan suara yang terdiri dari 30 orang ini sebelumnya menyabet 5 emas dan 1 peran dengan menyisihkan tim paduan suara unggulan dari 12 negara-negara Uni Eropa dan negara belahan dunia lain.

Mereka menjadi juara kategori Special Prize for Best Performance of Italian Composer’s Work, dan Second Place at Grand Prix Competition.

Dua kompetisi paduan suara internasional ini diselenggarakan di Roma, Italia, pada 21 hingga 29 September 2017. Lalu di kota Florence pada tanggal 26 hingga 29 September 2017.

https://regional.kompas.com/read/2017/10/06/15414881/sabet-5-medali-emas-di-italia-paduan-suara-unika-semarang-tampil-di-tv

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke