Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas Kebersihan Temukan Bayi Menangis di Stadion Lapatau Bone

Kompas.com - 20/06/2017, 22:41 WIB
Abdul Haq

Penulis

BONE, KOMPAS.com - Sesosok bayi berjenis kelamin laki-laki yang ditemukan di stadion menggegerkan warga Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Bayi mungil ini ditemukan oleh seorang petugas kebersihanpada Selasa (20/6/2017) pukul 05.30 Wita.

Baca juga: Bayi Masih Hidup dan Berlumpur Ditemukan di Dekat Kandang Ayam

Penemuan bayi yang terbungkus sarung kotak-kotak ini berawal saat seorang warga, Suarni mendengar suara tangisan bayi saat hendak bersih-bersih Stadion Lapatau di Kelurahan Macanang, Kecamatan Taneteriattang Barat.

"Saya mau menyapu lantai tapi ada suara tangisan dan ternyata bayi dibungkus sarung," kata Suarni.

Atas penemuan ini, warga setempat langsung berkerumun. Bayi tersebut kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tenriawaru untuk diberikan perawatan medis.

"Alhamdulillah bayi sudah ditangani medis dan kondisinya sehat," kata Ramli, kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) RSUD Tenriawaru.

Baca juga: Warga Kupang Temukan Bayi Sedang Dimakan Seekor Babi

Sementara itu, pihak kepolisian yang dikonfirmasi terkait peristiwa ini mengaku masih melakukan penyelidikan.

"Masih dalam proses penyelidikan guna mengungkap apa motif maupun pelaku pembuangan bayi tersebut," kata Aipda Adenan, Paur Humas Polres Bone.

Kompas TV Ibu Ini Tega Bunuh Bayinya karena Melahirkan Tanpa Suami
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com