Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Banjir Bandang Magelang Ditemukan dengan Bantuan Anjing Pelacak

Kompas.com - 01/05/2017, 19:26 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Seorang korban hilang bencana banjir bandang di Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, berhasil ditemukan tim SAR gabungan, Senin (1/5/2017).

Korban yang bernama Jamilatun Mar'ah (12) itu ditemukan tak bernyawa di sektor C2 Dusun Deles, Desa Citrosono, Kecamatan Grabag.

Jenazah diangkat dari reruntuhan batu dan lumpur yang dalamnya lebih kurang 1 meter. Jamilatun merupakan cucu dari Masinem (80) yang masih dalam pencarian.

"Dengan demikian masih satu korban hilang yang belum ditemukan, yakni Masinem," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang Edi Susanto, Senin sore.

(Baca juga: Tewaskan 10 Orang, Ini Pemicu Banjir Bandang Magelang)

Korban segera dibawa ke Puskesamas Grabag untuk diperiksa tim medis. Selanjutnya, korban dibawa ke rumah duka di Dusun Deles, Kecamatan Grabag.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Jateng Agung Hari P mengatakan, korban ditemukan berkat bantuan anjing pelacak. Anjing tersebut mencium tanda-tanda korban di sektor C2.

"Sehingga alat berat langsung diterjunkan dan benar satu korban atas nama Jamilatun ditemukan dalam posisi tertimbun tanah sedalam satu meter," kata Agung. 

(Baca juga: Korban Hilang Banjir Bandang Magelang Bertambah Jadi 7 Orang)

Kompas TV Petugas Cari 5 Korban Banjir Bandang
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com