Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zulkifli Hasan: Kader PAN Ingin Gubernur DKI yang Berpihak kepada Umat Islam

Kompas.com - 20/02/2017, 05:19 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Banyak kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) menyatakan ingin mendukung calon gubernur yang berpihak kepada umat Islam pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta.

Keinginan tersebut telah diusulkan kepada Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pasca-kekalahannya mendukung calon gubernur Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Sylviana Murni.

"Kalau kader-kader PAN begitu, termasuk tadi saya ke sini (Magelang), semua minta, 'Pak milih gubernur yang berpihak kepada umat Islam', Nah itu kan tanda, tapi nanti kita akan bicara dengan koalisi dahulu," kata Zulkifli di Universitas Muhammadiyah Magelang, Minggu (19/2/2017) sore.

Kendati demikian, pihaknya tidak ingin terburu-buru dalam menentukan sikap. Sebab partai berlambang matahari bersinar itu masih akan menjalin komunikasi politik dengan partai-partai lain yang sebelumnya berkoalisi mendukung AHY-Sylvi, di antaranya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrat.

"Kami sudah telpon-telponan informal dengan teman-teman koalisi, dengan Cak Imin (PKB), Romy (PPP) dan Pak SBY (Partai Demokrat) nanti mudah-mudah sebelum pengumuman KPU kita bisa ketemu. Sehingga nanti kita bisa sepakat, ada pengertian, atau bagimana langkah selanjutnya," katanya.

Mantan Menteri Kehutanan yang kini menjabat ketua MPR itu menyatakan setiap partai tentu mempunyai pertimbangan dalam membuat keputusan politik, termasuk menentukan arah koalisi pada putaran kedua Pilkada DKI mendatang.

Namun Zulkifli meminta kepada kader-kadernya agar bersabar karena keputusan harus melalui proses kesepakatan.

Pihaknya juga berencana segera segera bertemu pimpinan koalisi, Susilo Bambang Yodhoyono, untuk membicarakan hal tersebut.

"Jadi bersabar sedikit lah. Mudah-mudahan setelah pengumuman dari KPU tanggal 27 Februari 2016 kan? Nah tangal 28 Februari 2016, kalau kita sudah bertemu pasti akan kita sampaikan," ujarnya.

"Tapi nanti kita koalisi perlu jumpa nih, dengan Pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono). Bagaimanapun beliau pimpinan koalisi kemarin. Jadi harus kita temui," lanjutnya.

Tidak hanya PAN, relawan Agus Fans Club (AFC) yang mendukung AHY-Sylvi pun masih menunggu arahan langsung dari putra sulung presiden ke-6 RI itu.

"Semua di tim pemenangan dan relawan termasuk AFC serta tim yang lain masih menunggu arahan dari Mas Agus. Apa sikapnya untuk putaran kedua nanti," kata Pembina AFC, Tjatur Sapto Edy, yang turut mendampingi Zulkifli Hasan di Magelang.

Karena itu, anggota DPR RI Komisi VII tersebut belum bisa memprediksi keputusan AHY.

"Kemungkinan bisa mendukung salah satu, atau tidak dua-duanya. Dalam waktu dekat saya kira Mas Agus akan langsung merapatkan barisan para relawan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com