Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil Minta Moratorium UN Tak Setengah-setengah

Kompas.com - 28/11/2016, 17:12 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mendukung penuh rencana pemerintah pusat tentang moratorium Ujian Nasional (UN). Kendati begitu, ia meminta agar rencana tersebut dimatangkan sebelum dieksekusi oleh tiap daerah.

"Intinya saya mendukung apapun keputusan pemerintah asal jangan dasarnya itu dari sebuah gagasan yang belum matang, kalau sudah matang saya dukung, tapi jangan setengah-setengah," kata Ridwan, di Kantor Kementrian Agama Kota Bandung, Jalan Sukarno-Hatta, Senin (28/11/2016).

Dia pun tak mempersoalkan ada atau tidak ada UN. Namun, menurut dia pemerintah harus punya acuan untuk mengukur standar kualitas pendidikan.

"Seperti sekolah full day, tapi kan enggak jelas, enggak ada juklaknya, enggak pernah ada diskusi. UN juga sama, intinya kita harus punya standar mengukur kualitas pendidikan," ujarnya.

Emil mengaku belum bisa memberi komentar lebih jauh soal wacana tersebut. Sebab, ia belum mendapat arahan yang terperinci terkait hal itu.

"UN atau tidak ada UN gak masalah. Itu kan baru wacana, kalau menanyakan ke kami yang baru dengar dari wartawan, bukan dari sebuah seminar susah saya meresponsnya, tapi poin saya selama itu matang dan baik daerah selalu mendukung," jelasnya. 

Baca: Mendikbud: Presiden Jokowi Setuju Moratorium UN, Tinggal Tunggu Inpres

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com