Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru Honorer di Semarang Bakal Melebihi UMK

Kompas.com - 25/11/2016, 21:12 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Semarang, Jawa Tengah mulai menyejahterakan upah guru tidak tetap atau honorer yang mendidik anak-anak sekolah. Tahun depan, upah mereka dinaikkan hingga melebihi upah minimum kota (UMK) Kota Semarang.

"Tahun 2017, upah guru honorer lebih dari UMK. Tahun 2016 ini, upah sudah setara UMK," kata Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Jumat (25/11/2016).

Upah minimum di Kota Semarang tahun 2016 sendiri Rp 1,9 juta. Untuk 2017, upah naik menjadi Rp 2,125 juta. Dengan demikian upah para guru honorer dipastikan lebih dari UMK.

Hendrar mengatakan, kenaikan gaji tersebut merupakan upaya menyesejahterakan guru di hari guru tiap 25 November 2016. Selain guru, para pegawai tidak tetap juga akan merasakan kenaikan honor yang serupa.

"Tahun 2015, gaji guru tidak tetap yang bergaji Rp 200.000 hingga Rp 600.000, karena itu batas anggaran maksimum," kata dia.

Upaya menambah gaji dilakukan dengan skema anggaran pendampingan BOS melalui angggaran pendapatan Belanja daerah (APBD) Kota Semarang.

"Para guru yang berprestasi juga akan diberi hadiah, mulai tingkat kota sampai tingkat nasional," kata dia.

"Guru berprestasi yang memenangi kompetisi dapat Rp 2,5 juta sampai sampai Rp 9 juta rupiah tergantung tingkat prestasinya," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com