Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa 4,6 Magnitudo Guncang Pantai Selatan Jawa Timur

Kompas.com - 18/09/2016, 15:47 WIB
Andi Hartik

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Gempa bumi tektonik berkekuatan 4,6 magnitudo menggucang pesisir pantai selatan Jawa Timur, Minggu (18/9/2016) pada pukul 10.27 WIB.

Kepala Stasiun Geofisika Karangkates, Malang, Jawa Timur, Musripan menjelaskan, pusat gempa terjadi di kedalaman 45 kilometer pada koordinat 8,86 LS dan 112.40 BT. Yakni di laut pada jarak 77 kilometer arah barat daya Kabupaten Malang.

Akibat gempa tersebut, sepanjang pesisir pantai selatan, mulai dari Malang, Blitar hingga Tulungagung mengalami guncangan.

"Tadi saya sendiri dan temen-teman merasakan sekitar lima detik," kata Musripan melalui pesan tertulis kepada Kompas.com.

Namun begitu, hingga saat ini belum ada laporan terkait adanya kerusakan akibat gempa tersebut.

Dijelaskan Musripan, ditinjau dari episentrum dan kedalamannya, gempa tersebut dipicu oleh sesar kerak dangkal di Samudera Hindia, yaitu akibat dari pertemuan lempeng tektonik Indo Australia dengan lempeng tektonik Eurasia.

"Lempeng tektonik Indo Australia bergeser atau menyusup lempeng tektonik Eurasia. Gempa bumi ini tergolong gempa dangkal dengan kedalaman 45 kilometer," jelasnya.

Meski demikian, Musripan mengimbau kepada warga yang ada di pesisir selatan Kabupaten Malang, Blitar dan Tulungagung untuk tetap tenang. Sebab, gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com