Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemuda Ini Selundupkan Sabu dengan Memasukkannya ke Anus

Kompas.com - 08/08/2016, 20:54 WIB
Daspriani Y Zamzami

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com – Lagi, petugas Bea Cukai Kantor Banda Aceh berhasil menggagalkan aksi penyelundupan narkoba jenis sabu di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar.

Seorang pemuda mencurigakan terpantau oleh petugas. Dia merupakan penumpang pesawat Air Asia rute Kulalumpur menuju Banda Aceh, dengan nomor penerbangan AK 423.

Kendati tak terdeteksi oleh metal detector, namun pemuda dengan inisial MD (36) ini terbukti membawa sabu seberat 170 gram lewat proses rontgent. Petugas menemukan lima butir benda seukuran telur ayam di dalam tubuhnya, dan berisikan butiran serbuk putih, yang setelah diperiksa adalah butiran metamphetamine atau yang dikenal dengan sebutan sabu.

Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Propinsi Aceh, Rusman Hadi mengatakan, setelah diperiksa petugas, tersangka mengaku membawa barang terlarang yang dimasukkan ke anusnya untuk kemudian dijual lagi di Aceh.

“Membawa barang terlarang narkoba jenis sabu dengan memasukkannya ke dalam rongga tubuh memang cara aman, dari pemeriksaan sinar x untuk barang-barang bawaan, sehingga kadang-kadang petugas pun bisa luput untuk memeriksa lebih jauh,” jelas Rusman Hadi, Senin (8/8/2016).

Untuk itu, sebut Rusman Hadi, petugas diminta untuk terus waspada terhadap para kurir yang terus menyelundupkan narkoba ke Aceh.

Hanya berselang empat hari saja dari penangkapan sebelumnya, petugas kembali menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu dari Malaysia menuju Aceh.

Sebelumnya, petugas bea dan cukai juga menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu ke Aceh lewat modus yang sama. Tiga pria ditangkap di Bandara SIM, Aceh Besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com