Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Badung di Bali Terbakar, Pedagang Menangis

Kompas.com - 29/02/2016, 18:57 WIB
DENPASAR, KOMPAS.com - Pasar Badung yang terletak di kawasan Heritage, Jalan Gajah Mada, Denpasar, Bali, mengalami kebakaran, Senin (29/2/2016).

Dari info yang diperoleh Tribun Bali, kebakaran diperkirakan terjadi sekitar pukul 18.00 Wita.

Kebakaran pertama dimulai dari atas, kemudian merembet hingga ke lantai I.

Kebakaran di lantai empat Pasar Badung membuat ribuan warga berhamburan.

Para pedagang menangis melihat lokasi dagangan mereka ludes dilalap si jago merah.

Dari pantauan Tribun Bali pukul 19.19 Wita, tampak ribuan orang menyaksikan petugas pemadam kebakaran sedang berusaha memadamkan api.

Api yang berada di lantai empat Pasar Badung terpantau cukup besar.

Sementara, sejumlah pemilik kios yang berjualan di lantai satu tampak panik sembari berusaha menenteng barang-barang berharga yang mereka jual di sana.

Menurut informasi sementara dari pemilik kios sembako di lantai dua pasar, kebakaran diperkirakan sudah terjadi sejak pukul 17.00 Wita.

Namun, kebakaran baru diketahui pukul 17.30 Wita.

"Dari jam lima katanya. Tapi setelah ada andus (Asap) banyak, jam setengah enam itu baru diketahui," ujar Wahyuni, warga Kesiman, Denpasar, yang menangis lantaran kios dagangannya ludes.

Hingga berita diturunkan, belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran hebat tersebut. (I Wayan Erwin Widyaswara/ Tribun Bali)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com