Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Golput dalam Pilkada Kendal Meningkat

Kompas.com - 15/12/2015, 21:11 WIB
Kontributor Kendal, Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL, KOMPAS.com - Tingkat partisipasi masyarakat di Kabupaten Kendal dalam pilihan bupati dan wakil bupati Kendal 2015, sangat rendah.

Dari sekitar 758.654 orang yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT), hanya 67,42 persen yang menggunakan hak pilihnya.

Sedang yang tidak menggunakan hak pilihnya atau golput mencapai 32,58 persen.

Menurut Ketua KPU Kabupaten Kendal, Wahidin Said, rendahnya partisipasi masyarakat pada pilihan bupati dan wakil bupati tahun ini, diduga karena hanya dua pasang calon yang bertarung.

Said menjelaskan, jika dibandingkan dengan pemilihan bupati pada 2010, pemilu legislatif dan presiden 2014, pemilihan bupati 2015 ini, maka kali ini tingkat partisipasinya paling rendah.

"Partisipasi masyarakat pada Pileg 78 %, Pilpres 75,5% dan pemlihan bupati 2010 mencapai 70,66 persen," kata Said, Selasa (15/12/2015).

Said menjelaskan, pihaknya telah maksimal melakukan sosialisasi dalam pilihan bupati 2015 ini. Namun kenyataannya, dari target 77,5 persen, hanya 67,42 persen yang berpartisipasi.

"Dalam Pilkada Kendal tahun ini, tingkat partisipasi pemilih terbesar ada di Kecamatan Boja. Dari jumlah pemilih sebanyak 56.223, yang menggunakan hak pilihnya ada 37.276 orang," lata Said.

"Sedangkan partisipasi pemilih tersedikit ada di Kecamatan Pageruyung, yakni dari jumlah pemilih 27.788, hanya ada 20.140 orang yang menggunakan hak pilihnya," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com