Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Omzet Anjlok Akibat Tol Cipalikanci, Pengusaha Restoran Ubah Strategi Bisnis

Kompas.com - 16/07/2015, 14:21 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

SUBANG, KOMPAS.com - Kehadiran Jalan Tol Trans-Jawa terutama Ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), dan Palimanan-Kanci (Palikanci), berdampak nyata terhadap anjloknya omzet dan pendapatan pebisnis restoran yang beroperasi di jalan non-tol. Terutama di ruas-ruas jalur pantai utara (pantura).

Direktur Utama Pringsewu Group H Bambang Riyadi mengakui hal itu saat berbincang dengan Kompas.com, di rest area atau tempat istirahat (TI) Km 102, Subang, Kamis (16/7/2015).

"Sangat terasa. Pengaruhnya demikian signifikan. Jumlah transaksi anjlok. Bagi pelaku bisnis dengan modal terbatas akan mematikan usaha mereka," tutur Bambang.

Asisten Direktur Marketing Pringsewu Group, Deddy Sulistianto, menambahkan, penurunan omzet dan pendapatan bisa merosot 90 persen, bahkan pernah jatuh ke angka minus.

"Itu dialami restoran kami di kawasan Indramayu, dan Cirebon. Sebelum tol beroperasi, omzet dan pendapatan kami bisa mencapai ratusan juta dalam sehari. Setelah tol beroperasi, anjlok 90 persen," ungkap Deddy.

Kompas.com/ARI PRASETYO Direktur Utama Pringsewu Group, Bambang Riyadi.
Penurunan omzet dan pendapatan, tambah Deddy, dimulai sejak Tol Palimanan-Kanci (Palikanci) yang dikembangkan PT Jasa Marga (persero) Tbk, beroperasi pada 1997 lalu. Saat itu, pelanggan, pebisnis, dan juga pemudik, berpaling memanfaatkan Tol Palikanci.

Perubahan strategi

Menyadari tak ingin terus menerus merugi, dan menghindari rasionalisasi karyawan, Pringsewu Group pun kemudian mengembangkan strategi ekspansi bisnis baru. Mereka memutuskan relokasi restoran dari jalur non-tol ke rest area atau tempat istirahat (TI) jalan tol.

Dengan biaya sewa Rp 100 juta per tahun untuk restoran di TI Km 207 Tol Palikanci, dan masing-masing Rp 133 juta untuk restoran di TI Km 101, dan 102 Tol Cipali, Pringsewu Group setidaknya mampu bertahan dan memperpanjang nafas bisnis.

Hingga saat ini, restoran yang sudah beroperasi di Tol Pantura ada di Km 101, dan Km 102 Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), dan Km 207 Tol Palikanci.

"Restoran Pringsewu Group perdana  kami di jalan tol berada di Km 207 Tol Palikanci," imbuh Chief Marketing Pringsewu Group, Agung Nuryono.

Dengan perubahan strategi bisnis ini, perlahan namun pasti, Pringsewu Group berhasil mencetak kembali omzet dan pendapatan yang sempat hilang. 

Deddy melanjutkan, poyeksi dan potensi pertumbuhan bisnis restoran di TI-TI jalan tol sejatinya sangat menjanjikan. Selain momentum arus mudik dan arus balik Lebaran, ada perayaan Natal dan Tahun Baru, serta liburan sekolah.

"Tiga momentum itu adalah saat-saat kami mendulang penjualan. Di luar itu, kami bekerja sama dengan Perusahaan Otobus (PO), dan beberapa perusahaan travel," tandas Deddy.

Tonton video kepadatan kendaraan di Tol Cikopo-Palimanan-Kanci:

Kompas Video Antrean Kendaraan Pemudik di Tol Cipalikanci



 
 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com