Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Kecelakaan, 20 Unit Mobil Polisi Akan Patroli di Tol Cipali

Kompas.com - 09/07/2015, 11:41 WIB
Kontributor Bandung, Reni Susanti

Penulis


BANDUNG, KOMPAS.com – Untuk menekan angka kecelakaan di Tol Cipali saat musim mudik Lebaran 2015, Polda Jawa Barat menurunkan kendaraan bermotor roda empat sebanyak 20 unit. Satu mobil diisi empat personel terdiri dari dua personel lantas (lalu lintas) dan dua lainnya brimob bersenjata lengkap.

“Untuk Tol Cipali sepanjang 116 KM sampai Pejagan, kisa siapkan 20 unit mobil. Setiap 10 KM, mereka bertanggung jawab untuk patroli. Nanti di putaran, dia akan balik karena sudah batas radiusnya dia,” ujar Kapolda Jabar, Irhen Moechgiyarto, seusai Apel Gelar Pasukan Lodaya 2015 di Lapangan Gasibu Bandung, Kamis (9/7/2015).

Moechgiyarto mengungkapkan, penempatan mobil patroli ini untuk memperlambat kecepatan para pengemudi. Setidak-tidaknya, ketika pengemudi melihat mobil patrol yang dilengkapi rotator mereka bisa memperlambat kecepatan dan kembali focus dalam perjalanan. Karena dari hasil penelitian kemarin, kecelakaan yang terjadi di Cipali karena faktor human error.

“Hal ini diberlakukan H-7 hingga H 7 sekitar 16 hari atau terhitung besok pukul 00.00 WIB. Terhitung besok juga semua anggota sudah tergelar di 299 pos pengamanan dan 33 pos pelayanan, serta tiga pos utama yang berada di Nagreg, Cikopo, dan Kanci,” tuturnya.

Dalam operasi ketupat lodaya tahun ini, sebanyak 31.912 personel gabungan diturunkan di Jawa Barat. Terdiri dari 20.107 personel Polda, 3.390 dari TNI, pemerintahan sebanyak 6.125 seperti Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan. Serta 2.280 masyarakat di antaranya dari Pramuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com