Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saweran" Perbaikan Wisma Kosgoro, Terkumpul Rp 150 Miliar

Kompas.com - 25/03/2015, 09:37 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Pimpinan Kosgoro menggelar Musyawarah Pimpinan Nasional di Surabaya, Selasa (25/3/2015) malam. Dalam forum itu, terkumpul uang "Saweran" sekitar Rp 150 miliar untuk merenovasi Gedung Wisma Kosgoro Jakarta, yang terbakar 9 Maret lalu.

Selain dari perwakilan pengurus daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota, sumbangan juga diberikan oleh lembaga bentukan organisasi Kosgoro. Beragam nilai sumbangan uang yang diberikan dari paling sedikit Rp 1 miliar, hingga Rp 20 miliar.

Menurut Ketua Umum Kosgoro, Hayono Isman, 'saweran' itu sebagai bentuk gotong royong keluarga besar Kosgoro untuk membangun kembali bangunan yang memiliki nilai sejarah bagi Kosgoro itu.

"Saweran itu bentuknya pengumpulan saham Go Publik Terbatas," kata dia, Selasa (24/3/2015) malam di Surabaya.

Kosgoro belum dapat memastikan langkah perbaikan gedung berlantai 20, di Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat itu. Keputusannya masih menunggu Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). "Kita belum tahu apakah dibongkar, dirobohkan, atau hanya direnovasi," kata dia.

Gedung Perkantoran Wisma Kosgoro terbakar pada 9 Maret malam. Semula api melalap lantai 16,17, 18, dan 19 dan bisa dipadamkan malam itu juga, namun pada 10 Maret pagi, api kembali terlihat di lantai 20. Hingga saat ini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com