Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mabuk Lem, Enam Bocah Ditangkap Polisi

Kompas.com - 19/11/2014, 11:57 WIB
Kontributor Kolaka, Suparman Sultan

Penulis

KOLAKA, KOMPAS.com - Enam bocah berusia belasan tahun ditangkap polisi dalam keadaan mabuk. Mereka adalah PT (13), IR (15), TS (14), OD (15), RD (12) dan MR (13). Mereka ditangkap di kawasan Pantai Bandara Kolaka, saat tengah asik pesta lem.

Kabar penangkapan bocah-bocah itu dibenarkan Kepala sub bagian Humas Polres Kolaka AKP Nazaruddin, di Kolaka, Rabu (19/11/2014).

Menurut Nazar para bocah ini memang sering terpantau mengisap lem bersama. Penangkapan dilakukan agar muncul efek jera. "Mudah-mudahan dengan dibawanya ke kantor Polisi, anak-anak ini bisa jera. Kasian generasi muda kita kalau seperti ini. Jadi kita berikan pembinaan dan surat pernyataan agar tidak mengulang lagi perbuatannya," kata Nazaruddin.

Dia menambahkan, dalam surat pernyataan tersebut Polisi juga melibatkan orangtua para bocah. "Pertama agar mereka tahu juga kelakuan anak-anak mereka. Kedua orangtua juga ikut tanda tangan dalam surat pernyataan itu. Semua ini kita lakukan untuk mencegah agar bocah itu tidak menghirup lem lagi," kata dia.

Berdasarkan keterangan Polisi, dalam beberapa bulan terakhir, puluhan bocah belasan tahun diamankan Polisi akibat kepergok mabuk lem di sejumlah tempat di Kolaka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com