Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Perampok Banyuwangi Ditangkap, Uang Rp 300 Juta Masih Utuh

Kompas.com - 27/01/2014, 19:13 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis


BANYUWANGI, KOMPAS.com - Kurang dari 12 jam, dua pelaku perampokan uang setoran SPBU yang menimpa pegawai bank BRI unit Bajulmati Kecamatan Wongsorejo tertangkap di wilayah Widuri Kabupaten Bondowoso beserta uang tunai sebesar Rp 300.600.000.

Kapolsek Wongsorejo Iptu Edi Purwanto saat dikonfirmasi Kompas.com Senin (27/01/2014) menjelaskan, pasca-perampokan, pihaknya melakukan koordinasi dengan aparat kepolisian di Kabupaten Situbondo.

"Karena menurut pengakuan saksi warga, pelaku yang menggunakan sepeda motor pindah ke mobil Yaris dan menuju ke arah utara Situbondo. Sedangkan perampokan sendiri terjadi di jalan raya Situbondo, Banyuwangi," jelasnya.

Edi Purwanto juga menjelaskan sempat terjadi kejar-kejaran antara aparat kepolisian dengan mobil yang dikendarai pelaku.

"Ada dua pelaku yang diamankan yaitu Arifin (32) asal Sampang, Madura dan Ismail (27), warga Lamongan serta uang hasil perampokan yang masih utuh 300 juta 600 ribu rupiah dan beberapa berkas milik bank. Sedangkan untuk pelaku lainnya masih dalam pengejaran. Saat ini pelaku masih diamankan di Polres Situbondo dan akan segera di bawa ke Polres Banyuwangi untuk diperiksa," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Jemmy Setiawan (35) pegawai bank BRI unit Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo terluka di bagian punggung sebelah kanan setelah dibacok sekawanan perampok Senin (27/1/2014) saat mengambil uang setoran Rp 300.600.000 dari SPBU Karanganyar, Desa Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo. Saat dirampok, Dino Riyanto bersama Satpam bank dengan mengendarai sepeda motor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com