Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Mencari Palu, Rasman Tak Sadar Membelakangi Macan Tutul

Kompas.com - 26/12/2013, 21:27 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis


BENGKULU, KOMPAS.com - Macan tutul sepanjang dua meter atau seukuran kambing jantan dewasa memasuki gudang pondok milik petani karet, Rasman (40) di Desa Lubuk Ladung, Kecamatan Kedurang Ilir, Kabupaten Bengkulu Selatan, Kamis (26/12/2013).

Namun anehnya, setelah terperangkap di dalam gudang tepatnya di bawah pondok milik Rasman selama setengah jam, macan tersebut tiba-tiba menghilang.

Rasman mengaku bertemu macan itu saat ia mencari palu di gudang tepatnya di bawah pondok lantai satu. Saat sedang mencari palu, Rasman dikejutkan oleh suara geraman dari belakang. Ketika ditoleh, ia kaget ternyata suara itu berasal dari macan yang berdiri tepat di belakangnya.

"Saya baru sadar ada macan saat mendengar geraman. Lalu menoleh ke belakang terlihat sosok macan tutul sebesar kambing dewasa memperlihatkan taringnya. Saat itu sore sekitar pukul 16.00 WIB," kata dia.

Mengetahui ada macan di dalam gudang itu, Rasman berlari ke luar, lalu mengunci gudang dari luar sehingga macan itu terjebak di dalam. Warga berusaha mengeluarkan macan tersebut dari dalam gudang, namun hewan buas itu hanya diam, tak melawan.

Warga juga sempat menghubungi Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) setempat, namun anehnya pada saat petugas datang, macan tersebut menghilang dari dalam gudang itu.

Sutio, petugas BKSDA setempat menyebutkan memang ada celah kecil di gudang tersebut sehingga macan itu dapat keluar melarikan diri. Di dalam gudang tersebut petugas menemukan kotoran macan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com