Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumpah Pemuda, Ganjar Pranowo Minta 10 Pemuda

Kompas.com - 28/10/2013, 10:47 WIB
Kontributor Kendal, Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL, KOMPAS.com - Upacara Hari Sumpah Pemuda tingkat Jawa Tengah, Senin (28/10/2013) dipusatkan di alun-alun Kota Kendal. Upacara, selain diikuti beberapa kepala daerah yang ada di Jawa Tengah.

Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta 10 pemuda untuk membangun Jawa Tengah. Sebab pemuda, adalah generasi muda yang mempunyai semangat dan kerja keras yang tinggi.

Dia mengatakan, dengan 10 pemuda, mereka tidak cuma bisa membangun Jawa Tengah, tetapi juga bisa membangun Bangsa Indonesia. “Seperti kata Presiden Indonesia yang pertama, Sukarno, dengan 10 pemuda dirinya bisa menaklukkan dunia,” kata Ganjar.

Ganjar menjelaskan, dipusatkannya upacara Hari Sumpah Pemuda ke 85 di Kendal, tidak mempunyai tujuan apa-apa. Sebab, dia memang mempunyai rencana, akan menggelar perayaan Hari Sumpah Pemuda berpindah pindah tempat setiap tahunnya. “Kali ini di Kendal. Tahun depan mungkin di Brebes,” sambung Ganjar.

Upacara Hari Sumpah Pemuda tingkat Provinsi Jawa Tengah di Kendal, juga dimeriahkan dengan Tari Wira Pertiwi, yang dimainkan oleh 100 penari. Di akhir tarian, para penari, membentangkan spanduk ucapan Selamat Ulang Tahun ke 45 untuk Ganjar Pranowo.

“Terima kasih kepada adik-adik semua. Terima kasih ucapan selamat ulang tahunnya,” kata Ganjar yang merayakan ulang tahun, sambil tersenyum dan bertepuk tangan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com