Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Paduan Suara Kelas Dunia Tampil di Manado

Kompas.com - 09/10/2013, 10:26 WIB
Kontributor Manado, Ronny Adolof Buol

Penulis

MANADO, KOMPAS.com - Utusan kelompok Paduan Suara (PS) dari berbagai negara dan juga utusan dari berbagai provinsi di Indonesia akan tampil dalam event Asia Pasific Choir Games (APCG) yang digelar di Manado, 8-18 Oktober 2013.

Untuk event akbar tersebut diperkirakan akan ada puluhan ribu orang yang akan terlibat dan membanjiri Kota Manado. Hal itu membuat promosi kota Manado sebagai salah satu destinasi wisata di Indonesia terdongkrak.

"Sebagai warga Manado, kami senang dengan event ini, ini menandaskan bahwa Kota Manado menjadi barometer paduan suara di Indonesia bahkan dunia. Dan juga sebagai pengakuan atas keamanan kota Manado yang selama ini terus terjaga," ujar Robert Sompie, warga Manado yang ditemui Rabu (9/10/2013).

Sementara itu, terkait dengan pengamanan jalannya event dan kenyamanan peserta yang berlomba, Polda Sulawesi Utara bersama elemen terkait menerjunkan 740 personil yang berasal dari TNI, Polri, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan elemen-elemen lainnya.

Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Sulut Kombes Asjima'in meminta seluruh personil yang terlibat untuk dapat menjalan tugas dengan penuh tanggungjawab. "Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk dapat membantu petugas pengamanan dengan cara menjadi tuan rumah yang baik," ujar Asjima'in.

Sebanyak 15 kategori diperlombakan dalam APCG yang juga dinilai oleh juri international. APCG sendiri merupakan sebuah event yang diselenggarakan oleh organisasi Interkultur yang bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara.

Interkultur adalah sebuah organisasi nirlaba yang bertempat di Jerman. Salah satu event tersukses yang diadakan Interkultur adalah olimpiade paduan suara yang mengusung konsep olimpiade kuno ke dunia paduan suara.

Olimpiade ini pertama kali diadakan di kota Linz, Austria pada tahun 2000, lalu pada 2002 di Busan Korea, Selatan dan 2004 di Bremen, Jerman. Kesuksesan olimpiade tersebut membuat event itu dinamakan "World Choir Games" yang digunakan pertama kali pada 2006 ketika dilaksanakan di kota Graz, Austria.

Selain itu, kota Cincinnati, Amerika Serikat juga tercatat sebagai kota tempat dilaksanakan lomba paduan suara paling bergengsi ini pada tahun 2008.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com