Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekam Perusak Gambar Cabup Magelang, Dapat Rp 500.000

Kompas.com - 27/09/2013, 20:52 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis


MAGELANG, KOMPAS.com
- Pengurus DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Magelang berinisiatif menggelar sayembara "Perusak Alat Peraga Kampanye". Sayembara ini dimaksudkan sebagai upaya untuk mewujudkan Pilkada Magelang yang bersih dan jujur.

Menurut Saefudin, Wakil Sekretaris DPC PKB Kabupaten Magelang, sayembara tersebut digelar menyusul banyaknya alat peraga kampanye berupa poster calon Bupati Magelang yang terpasang di jalan dalam kondisi rusak. Entah karena sengaja dirusak oleh oknum atau rusak karena kondisi cuaca, namun kondisi tersebut menimbulkan keprihatian tersendiri.

"Siapapun masyarakat yang melihat ada pelaku pengrusakan alat peraga dan bisa memotretnya atau merekam, kemudian hasil foto atau video itu dikirim ke kantor kami, maka akan kami beri hadiah uang tunai Rp 500 ribu," terang Saefudin, Jumat (27/9/2013).

Saefudin menjamin akan menjaga kerahasiaan identitas pengirim foto atau video. Pihaknya juga akan menindaklanjuti temuan pelaku perusakan tersebut ke Panwas dan Polres Magelang.

"Foto atau video tersebut harus memperlihatkan wajah pelaku atau plat nomor kendaraan yang digunakan," tandas Saifudin.

Dikatakan Saefudin, sayembara ini tidak hanya untuk perusakan alat peraga kampanye pasangan yang diusung PKB, Rohadi Pratoto-Muhammad Achadi (Rohmad) saja. Akan tetapi juga kelima paslon yang lain.

"Kami ingin memberi pendidikan politik kepada masyarakat agar menjaga alat peraga kampanye seluruh pasangan calon. Mengingat alat peraga sangat penting untuk menyosialisasikan Pilbup," ungkap Saefudin.

Pemilihan Bupati Magelang periode 2013-2018 sendiri akan berlangsung 27 Oktober 2013 mendatang. Diikuti oleh lima pasangan calon bupati dan wakil bupati yang diusung partai politik dan satu pasangan calon dari jalur perseorangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com