Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelabuhan di Kalteng Telah Dipadati Pemudik

Kompas.com - 03/08/2013, 16:39 WIB
Dwi Bayu Radius

Penulis

PANGKALAN BUN, KOMPAS.com - Pelabuhan-pelabuhan di Kalimantan Tengah sudah dipadati pemudik. Peningkatan jumlah penumpang kapal laut bisa mencapai dua kali lipat dibandingkan hari biasa. Arus mudik melalui pelabuhan diperkirakan mencapai puncaknya pada H-4.

Administrator Pelabuhan (Adpel) Kumai, Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Agus Subagio, Sabtu (3/8/2013) menjelaskan, jumlah penumpang di Pelabuhan Kumai saat ini mencapai 1.500 orang per hari. Jumlah itu melonjak dibandingkan biasanya setidaknya 600 orang per hari.

Jumlah itu bisa mencapai 700 hingga 800 orang per hari. "Peningkatan sudah terjadi mulai satu pekan lalu, dengan jumlah total pemudik sejak itu sekitar 11.000 orang," tutur Agus.

Puncak arus mudik melalui Pelabuhan Kumai diperkirakan terjadi pada H-4 dengan jumlah penumpang bisa mencapai 5.000 orang. Jumlah kapal yang bersandar bisa mencapai tiga buah per hari. Agus menjelaskan, arus mudik di pelabuhan sejauh ini masih terkendali.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kalteng Panusunan Siregar mengatakan, peningkatan jumlah penumpang kapal laut yang berangkat dari Kalteng sudah terjadi sejak Juni 2013. Jumlah penumpang pada Juni 2013 sebesar 38.910 orang atau naik 18,97 persen dibandingkan Mei 2013 sebesar 32.707 orang.

Sebagian pemudik tentu memilih kapal laut karena tarifnya lebih murah seperti dari Pangkalan Bun ke Semarang, Jawa Tengah, katanya. Menurut Panusunan, harga tiket sarana transportasi pemudik sudah mulai naik sehubungan dengan masa Lebaran. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com