Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ani Yudhoyono Borong Kerajinan Khas Situbondo

Kompas.com - 03/05/2013, 01:56 WIB
Kontributor Probolinggo, Ahmad Faisol

Penulis

SITUBONDO, KOMPAS.com - Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono bersama Herawati Boediono, menyempatkan diri mengunjungi Pasar Seni dan Pusat Oleh-oleh Khas Situbondo, di sela mendampingi kunjungan kerja Presiden dan Wakil Presiden ke ke Situbondo, Jawa Timur, Kamis (2/5/2013). Selama satu jam berkeliling ke beberapa stan,  Ani memborong sejumlah kerajinan kerang, kerajinan kayu dan batik khas Situbondo.

Ani juga menyempatkan diri untuk melihat langsung proses pembuatan batik khas Situbondo. Menurut Bupati Situbondo Dadang Sugiarto, selain mengaku kagum melihat proses pembuatan langsung batik khas Situbondo, Ani mengaku jatuh hati terhadap sejumlah hasil kerajinan yang dipamerkan. Itu alasan Ani kemudian memborong sejumlah barang, seperti kerajinan kerang, kayu, dan batik.

Tidak dijelaskan berapa nominal harga barang yang diborong Ani. Menurut Dadang, Ani menilai hasil kerajinan itu sesuai dengan standar nasional dan dapat bersaing di pasar dunia.

Tak hanya Ani, Menteri Negara Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Syarief Hasan mengapresiasi hasil kerajinan dan proses pengembangannya. Karena menurutnya, Pasar Seni dan Pusat Oleh-oleh merupakan perpaduan dua konsep, yakni proses produksi suatu kerajinan khas dan proses pemasaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com