Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Tual dan Wakilnya Diperiksa

Kompas.com - 13/12/2012, 19:24 WIB
Antonius Ponco A.

Penulis

AMBON, KOMPAS.com -- Kejaksaan Tinggi Maluku memeriksa Wali Kota Tual MM Tamher dan Wakil Wali Kota Tual Adam Rahayaan, di kantor Kejaksaan Tinggi Maluku, Ambon, Kamis (13/12/2012).

Tamher dan Adam diperiksa atas dugaan korupsi dana asuransi DPRD Maluku Tenggara (Malra) tahun 2002 dan 2003 sebesar Rp 5,7 miliar. Saat itu, Tamher menjabat Wakil Ketua DPRD Malra sedangkan Adam sebagai Ketua Panitia Anggaran DPRD.

Pemeriksaan berlangsung sejak pukul 10.00 WIT hingga pukul 18.00 WIT. Sebanyak 30 pertanyaan diajukan oleh penyidik kejaksaan.

"Untuk sementara, saya belum bisa berkomentar apa-apa. Kami harus menyusun dulu pendapat hukum sebelum berkomentar," kata Septinus Hemata, kuasa hukum Tamher dan Adam.

Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Anton Hutabarat pun belum mau berkomentar banyak soal pemeriksaan Tamher dan Adam. "Setelah pemeriksaan tuntas, kami baru akan mengkaji lagi seperti apa langkah kejaksaan selanjutnya," ujarnya.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com