Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chairuman Ingin Hijrah seperti Nabi

Kompas.com - 15/11/2012, 16:04 WIB
Aufrida Wismi Warastri

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com — Anggota DPR, Chairuman Harahap, mengatakan, maju menjadi gubernur Sumut karena ingin memperbaiki kondisi Sumatera Utara. Ia bosan dengan jalan yang jelek serta akses kesehatan dan pendidikan yang tidak merata.

Hal itu dikatakannya kepada wartawan, seetlah mendaftar bersama Ketua DPW PPP Sumut Fadly Nurzal, sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut di kantor KPU Sumut, Kamis (15/11/2012).

Ia bahkan mengatakan, Kantor KPUD Sumut harus segera diperbaiki karena sudah tidak representatif. Ruang pendaftaran di kantor KPU Sumut sangat panas, karena menampung banyak orang. Tiga AC yang dipasang tidak mampu mendinginkan ruangan.

Chairuman menyatakan sengaja memilih pendaftaran hari ini. Menurut dia, pada hari ini tanggal 1 Muharram 1434 tahun lalu, Nabi Muhammad SAW hijrah dari Mekkah ke Madinah. "Hijrah dari cara lama ke cara baru dalam memerintah Sumut. Pembaharuan perlu dilakukan," katanya.

"Jarak Medan-Sidimpuan 12 jam, itu luar biasa bukan? Sama dengan Jakarta ke Yogyakarta. Padahal Jakarta-Yogyakarta beda provinsi? Ini realitas yang ada. Jika kita masih seperti itu, bagaimana bisa membangun ekonomi rakyat," katanya.

Hal serupa terjadi pada akses jalan ke Bandara Internasional Kualannamu. Hingga kini jalan tidak terpenuhi. "Pemda tidak punya konsep. Mari kita rubah paradigma kekuasaan, dari menguasai menjadi melayani. Jangan jadi tuan besar," katanya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com