Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sedekah Laut, Ungkapan Syukur Nelayan

Kompas.com - 13/10/2012, 02:34 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

POLEWALI MANDAR, KOMPAS.com - Ratusan nelayan yang hidup di pesisir pantai Pajjala Polewali Mandar, Sulawesi Barat, menggelar ritual sedekah laut atau yang akrab disebut Passidakkah. Nelayan melarung sesajen ke tengah laut dan diakhiri dengan makan bersama di bibir pantai.

Ritual tahunan ini merupakan ungkapan rasa syukur para nelayan atas hasil tangkapan mereka yang melimpah sejak beberapa bulan terakhir. Tampak pisang kepok, nasi ketan 4 warna, ayam bakar, telur dan kelapa muda yang disusun di atas miniatur kapal dilepaskan ke tengah laut.

Arah pergerakan sesajen itu dipercaya warga sebagai tanda apakah doa mereka diterima atau tidak. Jika perahu tak berputar saat sesajen dilepas, diyakini warga sebagai tanda jika doa mereka terkabul dan dewa laut menerima persembahan mereka.

Ritual suci bagi nelayan ini juga bermakna sebagai ungkapan doa keselamatan. Tradisi rutin yang digelar secara turun temurun ini dipercaya warga bisa menghindarkan keluarga mereka dari bencana laut, seperti banjir rob dan gelombang tinggi, yang setiap tahun mengancam keselamatan para nelayan, terutama yang bermukim di sepanjang pesisir pantai.

Sejumlah tokoh masyarakat, aparat pemerintah, dan tokoh adat dan agama hadir dalam ritual tahunan yang selalu ramai dikunjungi warga ini. Usai melarung sesajen ke tengah laut yang dimpimpin oleh ustad atau pemuka agama setempat, warga kemudian memanjatkan doa bersama di bibir pantai. Setelah itu, mereka pun makan bersama.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com