Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Penerbangan Tertunda akibat Kabut

Kompas.com - 18/01/2012, 08:34 WIB
Syahnan Rangkuti

Penulis

PEKANBARU, KOMPAS.com — Kabut tebal menyelimuti kota Pekanbaru sejak Rabu (18/1/2012) dini hari tadi dengan jarak pandang hanya 50 meter. Akibatnya, enam penerbangan, empat  keberangkatan dan dua jadwal kedatangan, ke Bandara Sutan Syarif Kasim II, Pekanbaru, ditunda.

"Kabut kali ini memang sangat mengganggu. Pada pukul 06.30 dan 06.35, semestinya dua pesawat Lion Air dan Batavia Air sudah harus berangkat menuju Jakarta. Pukul 07.00 Garuda  tujuan Jakarta dan Sky Air tujuan Malaka juga belum dapat diberangkatkan.

Sampai pukul 08.00 tadi, empat pesawat itu belum dapat bergerak dari landasan pacu karena kabut tebal masih berkisar 200 meter. "Dua pesawat, Silk Air dari Singapura dan Lion Air dari Jakarta masing-masing pukul 07.50 dan 07.55 juga belum mendarat," ujar Gurit S, Manager on Duty Bandara SSK II Pekanbaru, yang dihubungi Rabu pagi.

Gurit menambahkan, tertundanya enam armada yang hendak terbang dan mendarat, menyebabkan terjadinya penumpukan penumpang dan penjemput di bandara. Ruang tunggu bandara penuh sesak, namun tidak ada penumpang yang protes, karena mengerti situasi darurat.

"Kami berharap kabut segera menghilang dan jadwal penerbangan lancar kembali," kata Gurit.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com