Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Direnovasi, Atap SD Ambruk

Kompas.com - 16/01/2012, 16:30 WIB
Sri Rejeki

Penulis

SUKOHARJO, KOMPAS.com — Atap Sekolah Dasar Negeri Banmati 01 di Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, ambruk, Senin (16/1/2012).

Padahal, atap itu baru selesai direnovasi bulan November lalu oleh sebuah perusahaan pemborong dengan dana alokasi khusus (DAK) dari APBN. Kelas baru dipakai kembali selama 14 hari ini.

Ruang kelas yang atapnya ambruk adalah kelas V yang dipakai belajar 14 siswa. Akibat ambruknya atap tersebut, aktivitas belajar mengajar terpaksa tidak bisa dilakukan.

"Besok aktivitas belajar-mengajar dipindahkan ke rumah warga untuk sementara sambil menunggu perbaikan," kata Kepala SDN Banmati 01 Sumini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com