Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Kapolres Bulukumba Nyaris Terbakar

Kompas.com - 26/05/2011, 07:48 WIB

BULUKUMBA, KOMPAS.com — Kebakaran hebat melanda Bulukumba, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Kamis (26/5/2011) sekitar pukul 04.00 waktu setempat. Enam ruko sekaligus tempat tinggal dilalap si jago merah di Kompleks Pasar Tua.

Belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut. Namun, petugas pemadam kebakaran masih berupaya memadamkan api yang terus menjalar ke bangunan lainnya. Bahkan rumah jabatan Kepala Polres Bulukumba yang tepat berada di belakang ruko ikut terancam dilalap api.

Sempat terjadi ketegangan antara warga dan petugas pemadam kebakaran karena selang untuk menyemprot kobakaran api yang terus membesar rusak sehingga petugas tidak mampu memadamkannya.

Sejumlah warga bahu-membahu memadamkan kobaran api dengan menggunakan air selokan, tetapi usaha mereka sia-sia. Isak tangis pemilik toko tak terbendung tatkala mencari kakeknya yang tinggal di dalam ruko tersebut.

Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Hingga pukul 05.30 waktu setempat, kobaran api belum juga padam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com