Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Flu Burung Mulai Mengintip Kota Solo

Kompas.com - 23/02/2011, 15:31 WIB

SOLO, KOMPAS.com — Sebanyak delapan dari 11 ayam milik warga RT I RW03 Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, mati mendadak, Senin (21/2/2011), dan dinyatakan positif terserang avian influenza atau flu burung.

"Hasil tes usap kloaka ayam yang mati menunjukkan positif terkena AI. Bangkai ayam itu juga juga langsung dimusnahkan bersama tiga ayam lainnya yang masih hidup," kata Kepala Dinas Pertanian Kota Surakarta Weny Ekayanti kepada wartawan di Solo, Rabu (23/2/2011).

Pada Senin pagi, pihaknya menerima laporan warga bahwa ayam milik mereka mati mendadak pada hari itu.

"Kami langsung terjunkan tim Participatory Disease Surveillance and Response (PDSR) untuk mengambil sampel dan mensterilkan lingkungan. Jadi, masyarakat tidak perlu panik karena sudah dicegah penyebarannya," katanya.

Sterilisasi dilakukan dengan menyemprotkan disinfektan di sekitar kandang serta wilayah di sekitar lokasi temuan kasus tersebut.

Dalam masalah ini, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan dinas kesehatan kota melalui puskesmas setempat untuk memeriksa kondisi kelurga pemilik ayam.

"Keluarga pemilik ayam tersebut juga sudah diperiksa dan hasilnya negatif. Jadi, tidak ada penularan pada manusia," ujarnya.

Ia meminta pemilik ternak, terutama unggas, untuk mewaspadai gejala sakit pada ternaknya. Apalagi pada masa pancaroba, ternak memang rentan terserang penyakit karena daya tahan tubuhnya menurun.

Weny mengatakan, pihaknya juga menambah intensitas pengawasan menyusul munculnya kasus AI positif di wilayah Klaten baru-baru ini. Meski demikian, secara rutin dinas pertanian sudah menjadwalkan pengawasan dan pemeliharaan hewan ternak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com