Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gus Dur: KPK Harus Berani

Kompas.com - 31/10/2009, 12:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan Presiden Republik Indonesia Abdurrahman Wahid atau akrab dipanggil Gus Dur menegaskan bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus bersikap berani dalam memberantas korupsi.

"KPK harus berani dan jujur untuk berpegang pada tugas pemberantasan korupsi. Kenapa takut? Polisi juga orang," ujar Gus Dur dalam kunjungan ke kantor KPK, Jakarta, Sabtu (31/10).

Kunjungan Gus Dur ke kantor KPK kali ini sebagai bentuk dukungan terhadap KPK. "Yang dibicarakan, ya kami berkunjung ke sini untuk menunjukkan dukungan kami kepada KPK. Ya cuma itu saja sebenarnya. Saya kemukakan kepada KPK tiga dasar, yaitu keadilan, kejujuran, keterbukaan," ujar Gus Dur.

Gus Dur berharap, perjuangan KPK dalam menegakkan hukum dan demokrasi tetap berlanjut. "Bersama-sama kita berharap agar perjuangan KPK untuk menegakkan hukum, memperjuangkan demokrasi, benar, tetap terlaksana," imbuh Gus Dur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com