Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

585 Ton Raskin Terindikasi Tak Disalurkan

Kompas.com - 09/10/2009, 09:53 WIB

GARUT, KOMPAS.com — Sekitar 585 ton beras untuk sekurangnya 29.250 kepala keluarga (KK) masyarakat miskin di kabupaten Garut diindikasikan tak tersalurkan pada rumah tangga sasaran (RTS) atau penerima manfaat.
     
Kepala Bagian Ekonomi Setda setempat, Ir Sutarman, Jumat, mengemukakan kekhawatirannya tersebut menyusul tunggakan yang belum dibayarkan dari tingkat desa Rp 936 juta. Tunggakan sebesar itu terdiri dari tunggakan Maret 2009 (Rp 13 juta), April (Rp 66 juta), Mei (Rp 233 juta), serta tunggakan Juni (Rp 624 juta) sehingga total seluruh tunggakan tersebut setara dengan 585 ton raskin yang harga jualnya Rp 1.600/kg, katanya.
     
Setiap KK miskin mendapatkan alokasi jatah pembelian 20 kg raskin setiap bulan, atau dari 585 ton ini diperuntukkan bagi 29.250 kk miskin yang menghidupi sekitar 146.250 anggota keluarga.
     
Karena itu, pihaknya terus menjalin koordinasi dengan tim koordinasi, pemantau, serta Satuan Kerja (Satker) raskin termasuk dengan unit pengaduan masyarakat untuk menggalakkan aspek pengendalian serta pengawasannya, tegas Sutarman.
     
Menurut dia, di tingkat penerima manfaat dipastikan telah melakukan pembayaran ke tingkat desa termasuk kepada kolektor penagihan penyaluran raskin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com