Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Kargo Timur Galaxy Selamatkan 345 Korban KM Mandiri

Kompas.com - 31/05/2009, 22:11 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com-Kapal Kargo Timur Galaxy akhirnya berhasil menyelamatkan 345 orang korban dari total 350 orang penumpang, anak buah kapal, dan pegawai kontrak Kapal Motor Mandiri Nusantara.

Seluruh penumpang yang selamat tiba di Dermaga Gapura Surya, Surabaya, Minggu (31/5) pukul 19.10.

Para keluarga korban yang sudah menunggu di Terminal Penumpang Dermaga Gapura Surya akhirnya menyambut anggota keluarga mereka dengan penuh haru. Proses evakuasi korban dari atas Kapal Kargo Timur Galaxy membutuhkan waktu sampai setengah jam.

Delapan korban patah tulang langsung dilarikan ke Rumah Sakit PHC dan RSU Dr Soetomo Surabaya. Sedangkan ratusan korban lain diistirahatkan sementara di ruang tunggu penumpang, Terminal Penumpang Gapura Surya.

Direktur Jenderal Perhubungan Laut Sunaryo yang secara langsung menyambut para korban mengatakan, Kapal Kargo Timur Galaxy berhasil mengangkut 345 korban. Mereka terdiri dari 287 penumpang, 24 anak buah kapal, dan 34 karyawan outsourching. "Lima anak buah kapal (ABK) belum ditemukan, tapi bagaimanapun kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya pada awak Kapal kargo Timur Galaxy," ucapnya.

Sesuai dengan manifes, jumlah total penumpang KM Mandiri Nusantara 287 orang, dengan 29 ABK, dan 34 pegawai outsourching, yang terdiri dari pemain band, petugas kebersihan, dan koki.

Sunaryo mengakui, usaha penyelamatan Kapal Kargo Timur Galaxy patut dihargai. Dalam situasi kapal terbakar, mesin mati, dan lampu padam, mengevakuasi ratusan penumpang tentu saja bukan hal yang mudah. "Setel ah sekoci turun, ratusan korban yang telah menceburkan diri sebelumnya langsung berebut untuk naik ke Sekoci. Tapi untunglah seluruh penumpang berhasil diselamatkan," ujarnya.

Terapung-apung di lautan  

Sugiyanto (33) salah seorang korban mengatakan, barang-barang milik para korban KM Mandiri Nusantara habis terbakar. Sebagian besar penumpang bahkan terapung-apung di lautan selama beberapa jam sebelum akhirnya dievakuasi Kapal Kargo Timur Galaxy.

"Saya sempat terapung-apung sekitar satu jam. Entah bagaimana nasib beberapa ABK yang berada di bagian badan kapal," tuturnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com