Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tujuh Paus, Hadiah Natal Nelayan Lamalera

Kompas.com - 24/12/2008, 22:21 WIB

KUPANG, RABU - Hari Rabu (24/12) siang, sehari menjelang Natal, para nelayan di Lamalera, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) berhasil menaklukkan tujuh paus berukuran besar. Ini dianggap sebagai hadiah Natal bagi warga Lamalera.

Seorang nelayan Lamalera, Frans Keraf, yang menghubungi Antara dari atas perahu mengatakan para nelayan menggunakan sepuluh perahu. Mereka berhasil menyeret tujuh paus itu ke pantai setelah bergelut selama beberapa jam melawan mamalia laut itu.

"Saat ini kami sedang tonda (menyeeret) tujuh paus menuju pantai. Kami ada sepuluh perahu dengan jumlah awak setiap perahu minimal 13 orang," kata Keraf siang tadi.

Dia mengatakan, mendapatkan hasil tangkapan tujuh ikan paus merupakan hadiah Natal terindah bagi penduduk Lamalera yang umumnya berprofesi sebagai nelayan penangkap ikan paus. Dengan hasil tangkapan itu, kata dia, penduduk Lamalera akan berpesta pora dengan daging paus mulai malam ini hingga besok.

Hasil tangkapan tujuh paus sekaligus, lanjut dia, juga merupakan peristiwa langka karena selama ini jarang terjadi. Apalagi, dalam sehari bisa mendapat paus tujuh ekor.

"Dalam tiga bulan terakhir ini kami para nelayan di Lamalera sulit dapat ikan paus, namun musim paceklik yang cukup panjang ini berakhir dengan hadiah Natal bagi seluruh umat di Lamalera yakni ikan paus tujuh ekor,"kata Keraf.

Dengan penangkapan tujuh paus, menurut Keraf, warga Desa Lamalera A dan Lamalera B di Kecamatan Wulandoni, Kabupaten Lembata, umat Katolik setempat bersuka cita menyambut Natal yang indah.

Dia mengatakan, sepanjang tahun 2008 ini, para nelayan Lamalera berhasil menangkap 38 paus. Jumlah ini turun jauh dibandingkan dengan hasil tangkapan tahun-tahun sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com