Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lampung, Tiket KA Eksekutif dan Bisnis Habis

Kompas.com - 05/09/2008, 18:35 WIB

 

 

BANDARLAMPUNG, JUMAT-  Tiket kereta api kelas eksekutif dan bisnis rute Tanjungkarang di  Lampung ke Kertapati di Palembang, Sumatera Selatan, untuk H-7 hingga H-1 atau mulai 24 September 2008 hingga 30 September 2008 sudah habis terjual. Namun demikian, PT KA Divre III.2 Tanjungkarang tidak akan menambah rangkaian kereta.

Kepala Stasiun Tanjungkarang Warosa, Jumat (5/9), mengatakan, setiap rangkaian kereta Limex Sriwijaya jurusan Tanjungkarang-Kertapati terdiri atas dua gerbong eksekutif, enam gerbong bisnis, dan satu gerbong kereta makan.

Dengan format rangkaian tersebut, untuk kelas eksekutif PT KA menyediakan 104 kursi atau satu gerbong berkapasitas 52 kursi. Untuk kelas bisnis PT KA menyediakan 384 kursi atau satu gerbong berkapasitas tempat duduk 64 kursi.

Selain KA Limex Sriwijaya, PT KA Divre III.2 juga menyediakan rangkaian kereta ekonomi KA Rajabasa. Satu rangkaian KA Rajabasa terdiri atas enam rangkaian gerbong penumpang dan satu gerbong kereta makan. Satu gerbong berkapasitas 104 tempat duduk, sementara gergong kereta makan berkapasitas 48 kursi. Sehingga total satu rangkaian terdiri atas 672 kursi.

Menurut Warosa, meski tiket kelas eksekutif dan bisnis sudah terjual habis, PT KA masih menjual tiket toleransi untuk kelas bisnis dan ekonomi. Untuk kelas bisnis, PT KA masih akan menjual tiket tambahan sebanyak 20 persen dari kapasitas tiap gerbong bisnis.

Calon penumpang kelas bisnis bisa mendapatkannya di loket antrean saat keberangkatan. "Untuk tiket toleransi ini, para penumpang tidak akan duduk, melainkan berdiri," ujar Warosa.

Sementara untuk kelas ekonomi, setiap calon penumpang bisa mendapatkan tiket di loket stasiun menjelang keberangkatan. Untuk kelas ekonomi, PT KA memberi toleransi penumpang tambahan sebanyak 30 persen dari kapasitas gerbong.

"Sama seperti penumpang tambahan di kelas bisnis, untuk penumpang tambahan di kelas ekonomi juga berdiri. Tidak duduk," ujar Warosa.

Berdasarkan perkiraan Dinas Perhubungan Lampung, jumlah penumpang Lebaran 2008 untuk angkutan kereta api akan naik lima persen. Dengan keterbatasan moda angkutan, PT KA tidak akan menambah rangkaian, melainkan cukup dengan mengoptimalkan rangkaian yang ada.

Sementara itu, untuk kereta rel diesel (KRD) Ruwai Jurai jurusan Tangjungkarang-Kotabumi, PT KA akan mengupayakan penambahan gerbong. Dari semula satu rangkaian terdiri atas dua gerbong berkapasitas 128 kursi atau satu gerbong berkapasitas 64 kursi, direncanakan akan ditambah dua gerbong lagi.

Menurut Warosa, PT KA Divre III.2 Tanjungkarang masih mengupayakan penambahan gerbong dari Dipo Tanjungkarang. Penambahan dilakukan dengan prediksi bakal membeludaknya jumlah penumpang antar kota dalam provinsi Lampung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com