Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang Kendali, Truk Bermuatan Beton di Kendari Tabrak Siswi SMK hingga Tewas di Tempat

Kompas.com - 03/04/2023, 07:05 WIB
Kiki Andi Pati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

KENDARI, KOMPAS.com - Seorang siswi SMK 6 Kendari bernama Juwita Kusuma Wardani (16) tewas di tempat, usai motor yang dikendarainya terlindas truk pengangkut beton di depan lorong Lapas Jalan Pierre Tendean Kelurahan Baruga, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Minggu (2/4/2023).

Kapolresta Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Faturahman menjelaskan, korban yang merupakan warga Desa Laloweiu, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan, Sultra bergerak dari arah kantor Lembaga Pemasyarakat (Lapas) Klas II A Kendari menuju jalan poros.

Baca juga: Main HP Saat Berkendara, Pengemudi Ojol Tabrak Mobil dan Nyaris Terlindas Truk

Kecelakaan maut itu, lanjut Kombes Eka, berawal saat mobil truk dengan nomor polisi DT 9545 LE yang dikemudikan La Musiri bergerak dari arah timur ke barat atau dari arah bundaran adi bahasa menuju gerbang ranomeeto dengan kecepatan sedang.

Namun sesampainya di Jalan Pierre Tendean depan Lorong Lapas, pengemudi mobil truk NRBK kehilangan kendali yang diduga berusaha menghindari kendaraan yang mengubah arah, sehingga mobil truk oleng ke sisi kiri jalan masuk ke Lorong Lapas.

"Di saat bersamaan bergerak sepeda motor matic NRKB DT 6096 XE yang dikendarai korban dari arah Lapas menuju Jalan poros sehingga terjadi laka lantas itu. Kejadian sekitar pukul 15. 30 WITA," kata Kombes Eka.

Truk yang mengangkut beton itu seketika terguling, dan menimpa korban bersama motornya yang masuk dalam selokan di dalam lorong Lapas Kendari.

Siswi SMK 6 Kelas I itu tewas di tempat, dan motor yang dikendarainya rusak parah. Warga bersama petugas kepolisian berusaha mengevakuasi korban, dan menurunkan beton yang dimuat truk tersebut.

"Korban mengalami luka robek di tangan kanan, luka robek pinggang belakang. Ada juga benturan pada bagian kepala, korban meninggal dunia di TKP dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Bahteramas Kendari," terangnya.

Akibat kecelakaan itu kerugian ditaksir mencapai Rp 20 juta. Untuk sopir truk, tambah Kapolresta Kendari, telah diamankan di Polsek Baruga untuk penyelidikan lebih lanjut.

Baca juga: Mahasiswa UI Hasya Tewas Dilindas, Pakar Hukum Sebut Peluang AKBP (Purn) Eko Jadi Tersangka Sangat Besar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com