Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Berteduh Saat Hujan, ODGJ Terkunci di Dalam Kontainer 7 Hari, Terbawa Berlayar dari Maluku ke Surabaya

Kompas.com - 03/03/2023, 05:20 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com- Polisi menjelaskan dugaan awal mula Joseph Jamiri, orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) asal Maluku terkunci di dalam kontainer selama tujuh hari.

Joseph bahkan ikut terbawa saat kapal pengangkut kontainer berlayar dari Pelabuhan Yos Sudarso Dobo, Maluku menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Dia ditemukan oleh Anak Buah Kapal (ABK) dan petugas pelabuhan saat melakukan bongkar muatan pada Senin (27/2/2023).

Baca juga: Kisah ODGJ Asal Dobo, 7 Hari Terjebak di Kontainer, Ikut Berlayar dari Maluku ke Surabaya

Berteduh saat hujan

Kepala Polisi Sub Sektor Pelabuhan Yos Sudarso Dobo Ipda LM Yus Diman menjelaskan, Joseph sering berkeliaran di sekitar Pelabuhan Yos Sudarso Dobo lantaran tak memiliki keluarga.

Di hari peristiwa itu terjadi, kata Diman, petugas pelabuhan sudah memeriksa kontainer-kontainer yang akan dimuat di atas kapal.

"Jadi saat petugas memeriksa, kontainernya tidak ada orang," tutur dia saat dihubungi oleh Kompas.com melalui sambungan telepon, Kamis (2/3/2023).

Baca juga: ODGJ Asal Maluku yang Terjebak 7 Hari di Dalam Kontainer Ditempatkan di RSJ Menur Surabaya

Diman menduga, Joseph masuk ke dalam konteiner saat turun hujan dan setelah konteiner diperiksa oleh petugas di pelabuhan.

“Jadi dia ini kemungkinan masuk ke kontainer saat berlindung dari hujan dan itu sudah selesai pemeriksaan,” katanya.

Terbawa 7 hari, tak makan

Joseph ikut terbawa saat kapal kargo Detroit Mas berlayar dari Pelabuhan Dobo Maluku ke Surabaya, Jawa Timur pada 20 Februari 2023.

Kapal menempuh perjalanan selama enam hari. Namun keberadaan Joseph baru diketahui sehari setelah kontainer tiba di pelabuhan.

Selama tujuh hari, kata Diman, Joseph diduga tidak memakan apa pun. Menurutnya kontainer tersebut juga dalam kondisi kosong.

“Jadi selama tujuh hari perjalanan itu dia ini tidak makan apa-apa, karena dia hanya berada di dalam kontainer,” katanya.

Pada 27 Februari 2023, petugas pelabuhan menemukan Joseph saat membuka kontainer. Menurut informasi dari petugas Tanjung Perak Surabaya, Joseph seketika meminta air minum.

“Jadi saat keluar dari konteiner itu yang pertama diminta oleh korban itu air,” katanya.

Diman bersyukur lantaran Joseph dalam kondisi sehat meski tujuh hari terkunci dalam kontainer.

Halaman:


Terkini Lainnya

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com