Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas PLN di Kabupaten Bogor Temukan Mayat di Rumah Kosong, Sempat Cium Bau Busuk Saat Cek Meteran

Kompas.com - 29/01/2023, 15:01 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Petugas PLN menemukan mayat di rumah kosong di Perumahan Perumahan Citra Indah Bukit Aster, Desa Singajaya, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor

Dari hasil olah TKP, pihak kepolisian menemukan dompet berisi kartu identitas korban berupa KTP yang masih melekat di dalam pakaian.

Dalam keterangan tertulis, Kapolsek Jonggol Kompol Mulyadi Asep Fajar mengungkapkan, korban berinisial GN (42) beralamat tak jauh dari rumah kosong tempatnya ditemukan.

Di TKP, polisi juga menemukan dua barang berharga di dalam kantong celana yang dikenakan GN.

Baca juga: Warga Lihat Sosok Menggantung di Bawah Pohon Cemara Dekat Kuburan, Saat Didekati Ternyata Mayat Pria

"Ditemukan dua unit handphone yang berada di dalam kantong celana yang dikenakan oleh GN, dan satu buah dompet yang terdapat KTP atas nama GN," ungkapnya.

GN pertama kali ditemukan oleh pegawai PLN Jonggol saat akan melakukan pengecekan meteran.

Pada saat melakukan pengecekan meteran di rumah tersebut, ia mencium bau busuk dari dalam rumah.

"Pada saat itu saksi langsung melakukan pengecekan ke dalam untuk mengetahui sumber bau menyengat tersebut. Ternyata saksi melihat ada mayat tergeletak di dalam kamar mandi," jelas Kapolsek.

Setelah melihat jasad GN, saksi melaporkan kejadian tersebut kepada security perumahan, kemudian diteruskan kepada pihak kepolisian.

Baca juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Dekat Permakaman, Menggantung di Pohon

"Setelah tiba di TKP, kemudian anggota langsung melakukan evakuasi dan membawa orang meninggal tersebut ke RSUD untuk dilakukan identifikasi," terangnya.

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Cium Bau Busuk di Rumah Kosong, Petugas PLN Temukan Mayat, Ada 2 Handphone di Kantong Korban

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah, PJ Walikota Tanjungpinang Belum Diperiksa

Regional
Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Anggota Timses di NTT Jadi Buron Usai Diduga Terlibat Politik Uang

Regional
Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Pedagang di Mataram Tewas Diduga Ditusuk Mantan Suami di Kamar Kosnya

Regional
Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Pengurus Masjid Sheikh Zayed Solo Sempat Tolak Ratusan Paket Berbuka Terduga Penipuan Katering

Regional
Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Mengenal Lebaran Mandura di Palu, Tradisi Unik untuk Mempererat Tali Persaudaraan

Regional
Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Pulisan di Sulawesi Utara: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Ketua DPRD Kota Magelang Jawab Rumor soal Maju Pilkada 2024

Regional
Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Order Fiktif Takjil Catut Nama Masjid Sheikh Zayed, Pengurus: Terduga Pelaku Ngakunya Sedekah

Regional
Gerombolan Bersenjata Tajam Kembali Berulah di Jalan Lingkar Salatiga

Gerombolan Bersenjata Tajam Kembali Berulah di Jalan Lingkar Salatiga

Regional
Elpiji 3 Kg di Semarang Mahal dan Langka, Pertamina Beri Penjelasan

Elpiji 3 Kg di Semarang Mahal dan Langka, Pertamina Beri Penjelasan

Regional
Suami Istri Jual Sabu-sabu di Riau

Suami Istri Jual Sabu-sabu di Riau

Regional
Katering Kirimkan 800 Porsi Buka Puasa Setiap Hari ke Masjid Sheikh Zayed Solo, Ternyata Diduga Korban Penipuan

Katering Kirimkan 800 Porsi Buka Puasa Setiap Hari ke Masjid Sheikh Zayed Solo, Ternyata Diduga Korban Penipuan

Regional
Hadiri Halalbihalal Pemprov Sumsel, Agus Fatoni: Silaturahmi Pererat Kesatuan dan Persatuan

Hadiri Halalbihalal Pemprov Sumsel, Agus Fatoni: Silaturahmi Pererat Kesatuan dan Persatuan

Regional
Ribuan Sampah Peraga Kampanye Menumpuk di Kantor Bawaslu Pangkalpinang

Ribuan Sampah Peraga Kampanye Menumpuk di Kantor Bawaslu Pangkalpinang

Regional
Polisi Tangkap Pria di Alor yang Bacok Temannya Usai Kabur 3 Hari

Polisi Tangkap Pria di Alor yang Bacok Temannya Usai Kabur 3 Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com